Fokus masalah penelitian adalah bagaimana penggunaan model pembelajaran problem based learning dalam pembelajaran IPS di Sekolah Dasar dapat meningkatkan hasil belajar dan motivasi belajar IPS siswa tentang karakteristik geografis dan kehidupan sosial, budaya, ekonomi dan politik di wilayah ASEAN. Tujuan penelitian untuk Meningkatkan hasil belajar, motivasi belajar dan mendeskripsikan kendala dan solusi siswa pada mata pelajaran IPS materi karakteristik geografis di wilayah ASElAN menggunakan model pembelajaran Problem Based Learning di kelas VI SD Negeri 05 Adipala Kecamatan Adipala.. Penelitian dilaksanakan di kelas VI Sekolah Dasar Negeri Adipala 05 Kecamatan Adipala yang beralamat di Jalan Jambu Desa Adipala. Subjek penelitian siswa kelas VI yang berjumlah 25 terdiri atas 12 laki-laki dan 13 perempuan. Penelitian dilaksanakan dalam empat tahap, yaitu: perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi, dan refleksi. Pada kondisi awal (prasiklus), hasil tes formatif menunjukkan dari 25 siswa hanya 10 (40%) dinyatakan tuntas belajar. Setelah dilaksanakan perbaikan, siklus I terdapat peningkatan hasil belajar 14 (56%) siswa tuntas dan motivasi belajar hasil observasi terhadap guru pada siklus I = 84,16% Sedangkan hasil observasi terhadap siswa pada siklus I = 81,66%. Perbaikan kembali dilakukan pada siklus II, tampak peningkatan yang signifikan, 16 (64%) siswa tuntas belajar pada pertemuan pertama dan 22 (88%) siswa tuntas belajar belajar pada pertemuan kedua.Peningkatan motivasi belajar hasil observasi terhadap guru pada siklus II = 89,36%. Sedangkan hasil observasi terhadap siswa siklus II = 88,74%. Berdasarkan analisis data, simpulan penelitian tindakan kelas adalah penggunaan model pembelajaran problem based learning dalam pembelajaran IPS di Sekolah Dasar tentang karakteristik geografis dan kehidupan sosial, budaya, ekonomi dan politik di wilayah ASEAN kelas VI mampu meningkatkan hasil belajar dan motivasi belajar siswa.