Nuraini Purwandari
Institute Teknologi dan Bisnis Kalbis

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pelatihan Pembuatan Materi Presentasi Sebagai Bekal Persiapan Memasuki Dunia Kerja Bagi Siswa SMK Abdi Negara 2 Cibarusah Nuraini Purwandari; Ridha Sefina Samosir; Arie Kusumawati
ABDIMAS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 1 (2020): Pengabdian kepada Masyarakat
Publisher : Research and Community Service INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS KALBIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53008/abdimas.v1i1.23

Abstract

SMK Abdi Negara 2 Cibarusah adalah sekolah swasta dari Yayasan Pendidikan Abdi Negara Bekasi. Program keahlian yang terdapat pada SMK ini ada 4 program, yaitu Teknik Instalasi Tenaga Listrik, Teknik Otomitif Kendaraan Ringan, Administrasi Perkantoran, dan Akuntansi. Untuk menunjang keahlian siswa tentunya diperlukan keterampilan dalam mengelola administrasi perkantoran, diantaranya menggunakan progam Microsoft Office. Terdapat berbagai macam aplikasi pengolahan data saat ini, salah satunya adalah program aplikasi presentasi Microsoft Power Point. Oleh karena itu, peguasaan Microsoft Power Point sangat penting dalam proses belajar mengajar pada saat ini. Namun siswa-siswa SMK Abdi Negara 2 saat ini masih banyak yang belum menguasai aplikasi-aplikasi tersebut terutama aplikasi Power Point. Tujuan pelatihan ini adalah memberikan pengetahuan dasar kepada siswa tentang aplikasi komputer Microsoft Power Point untuk membuat presentasi sederhana yang interaktif dan mengenalkan perintah dasar membuat presentasi agar lebih menarik siswa dalam rangka meningkatkan profesionalisme para siswa sebagai bekal persiapan memasuki dunia kerja.Hasil dari pelatihan ini berupa materi presentasi dan dokumentasi pelatihan.
Pengembangan Presentasi Interaktif dan Menarik Menggunakan Microsoft Power Point 2007 Bagi Guru SDIT Al-Kautsar Mira Ziveria; Nuraini Purwandari
ABDIMAS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2020): Pengabdian Kepada masyarakat
Publisher : Research and Community Service INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS KALBIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53008/abdimas.v1i2.83

Abstract

Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Al-Kautsar berada di Jalan Komodo 1 Nomor 77 Kecamatan Cikarang Pusat Kabupaten Bekasi Provinsi Jawa Barat. Kegiatan ini bertujuan untuk mengadakan pelatihan dengan topik pengembangan presentasi interaktif dan menarik menggunakan microsoft power point 2007 bagi guru-guru SDIT Al-Kautsar. Pelatihan mengenai dasar-dasar microsoft power point sebagai sarana pendukung proses pembelajaran di sekolah dilaksanakan pada tanggal 12 Februari 2016 di SDIT Al-Kautsar. Pelatihan yang terdiri dari delapan modul ini diharapkan akan sangat mendukung dan membantu guru-guru SDIT Al-Kautsar untuk membuat bahan presentasi yang interaktif dan menarik dalam menunjang pengembangan kegiatan belajar mengajar di sekolah.
Pengembangan Presentasi Menggunakan Aplikasi Prezi Bagi Guru-Guru SDIT Al-Kautsar Cikarang Muhammad Rusli; Nuraini Purwandari
ABDIMAS Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol. 1 No. 2 (2020): Pengabdian Kepada masyarakat
Publisher : Research and Community Service INSTITUT TEKNOLOGI DAN BISNIS KALBIS

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53008/abdimas.v1i2.84

Abstract

Sekolah Dasar Islam Terpadu Al-kautsar merupakan sekolah yang mempunyai karakteristik tersendiri yang bernuansa Islami berada di lingkungan perumahan Cikarang Baru yang berdekatan dengan kawasan Industri Jababeka Cikarang kabupaten Bekasi . Salah satu hambatan proses belajar mengajar adalah keterbatasaan fasilitas yang dimiliki dan akses terhadap ilmu pengetahuan yang terus berkembang, antara lain keterampilan dalam pengolahan data yang terkait dengan proses belajar mengajar. Terdapat berbagai macam aplikasi pengolahan data saat ini, salah satunya adalah program aplikasi presentasi Microsoft Power Point 2007 dan Prezi. Tujuan pelatihan ini adalah membantu pengajar dalam menyiapkan presentasi bahan ajar kepada siswa-siswi. Sedangkan bagi pelajar dapat membantu dalam meningkatkan kompetensi diri sehingga mampu bersaing dan meningkatkan kesejahteraannya. Oleh karena itu, peguasaan aplikasi pengembangan presentasi yaitu Prezi sangat penting dalam proses belajar mengajar pada saat ini. Hasil dari pelatihan ini berupa materi presentasi dan dokumentasi pelatihan.