Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Motivation for Someone to Like K-Pop and Become a Fan K pop: Motivasi Seseorang Menyukai K-Pop Dan Menjadi Penggemar K-Pop Seniman Giawa, Seniman Giawa
UPMI Proceeding Series Vol. 2 No. 2 (2024): OKTOBER 2024
Publisher : LPPM UPMI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Salah satu gelombang korea yang paling diminati adalah Musik K-Pop (Korean Pop), yakni jenis musik populer yang berasal dari Korea Selatan. Dengan adanya KPop ini maka terbentuklah suatu kelompok penggemar. Biasanya penggemar tidak hanya mencintai musik nya saja, tetapi mereka juga akan mencintai idol dari K-Pop tersebut, sehingga adanya dorongan/motivasi dari dalam diri untuk mencapai sesuatu terkait mencintai idolanya yang menciptakan perilaku-perilaku tidak biasanya. Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan motivasi seseorang dalam menyukai K-Pop dan menjadi penggemar K-Pop. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan wawancara sebagai teknik pengumpulan data untuk mendapatkan pemahaman mendalam mengenai motivasi penggemar K-Pop. Ada 2 informan yang menjadi narasumber untuk memberikan informasi. penelitian menunjukkan bahwa penampilan fisik idol, keunikan genre musik, dan pengaruh positif terhadap mood dan semangat merupakan faktor utama yang memotivasi seseorang menjadi penggemar K-Pop. Selain itu, komunitas online dan media baru memainkan peran penting dalam mendukung interaksi penggemar dengan idol mereka. Namun, terdapat juga dampak negatif seperti pengeluaran yang besar untuk membeli merchandise dan sensitivitas terhadap kritik. Kesimpulannya, pemahaman mengenai motivasi penggemar K-Pop dapat memberikan wawasan berharga bagi industri hiburan dan manajemen artis dalam menarik dan mempertahankan basis penggemar mereka.