This Author published in this journals
All Journal Media Bina Ilmiah
Joko Suryono
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MENINGKATKAN PENJUALAN UMKM DAN KETERLIBATAN PELANGGAN MELALUI PERSONAL BRANDING PERIKLANAN MEDIA SOSIAL Tsalasa An Nisaa; Joko Suryono
Media Bina Ilmiah Vol. 19 No. 7: Februari 2025
Publisher : LPSDI Bina Patria

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Periklanan media sosial bagi UMKM dapat meningkatkan visibilitas merek, keterlibatan pelanggan, dan pertumbuhan penjualan. Pendekatan untuk menguatkan merek adalah melalui personal branding tokoh berpengaruh, untuk membangun citra positif dari sebuah merek. Penelitian ini bertujuan menunjukkan periklanan media sosial menggunakan dukungan personal branding dapat menciptakan citra dan meningkatkan keterlibatan pelanggan, meningkatkan penjualan. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif kualitatif. Objek penelitian terdiri Rimbang Rayya food content enthusiast, Kedai Seblak Juara, dan followers. Validitas menggunakan teknik triangulasi, melibatkan perbandingan data wawancara, analisis konten. Hasil temuan, Periklanan media sosial menggunakan dukungan personal branding Rimbang Rayya teori The Eight Laws of Personal Branding mampu mempromosikan produk, menciptakan citra dan meningkatkan keterlibatan pelanggan, meningkatkan penjualan. Hal ini dapat dilihat dari dukungan Rimbang Rayya terhadap Seblak Juara melalui: 1) pendekatan humor, 2) memotivasi audiens untuk berpartisipasi dalam kompetisi konten dan penghargaan terhadap makanan lokal, 3) gaya komunikasi santai, hangat, ramah, 4) penyampaikan informasi yang detail, 5) penyampaian konten di platform Instagram dan TikTok, 6) sikap konsisten dalam konten dan gaya komunikasi, 7) ketekunan dalam mengembangkan metode template, 8) membangun goodwill melalui konten yang menarik.