This Author published in this journals
All Journal SENEMA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

STRATEGI PENINGKATAN PEMASARAN PRODUK MELALUI MEDIA SOSIAL DAN TRANSACTIONAL MARKETING SEBAGAI UPAYA UNTUK MENINGKATKAN ACHIEVEMENT KARYAWAN (Studi Kasus Pada PT. Federal Internasional Finance) Ni Putu Ayu Mirah Mariati; I Wayan Sudiarsa; Ni Kadek Elis Pitriani
PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA) Vol 2 No 1 (2023): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA)
Publisher : Universitas Mahasaraswati Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi informasi semakin pesat dan mempengaruhi hampir seluruh aspek dan kehidupan dewasa ini. Media sosial bukan lagi sesuatu yang asing dalam masyarakat. Kehadiran media sosial seolah menghilangkan batas jarak dan waktu untuk memperoleh informasi. Adapun permasalahan yang ditemukan dalam kegiatan pengabdian masyarakat di PT. Federal Internasional Finance yaitu terjadinya penurunan dari achievement karyawan yang menyebabkan berkurangnya pendapatan dari perusahaan. Permasalahan ini dapat diatasi dengan beberapa solusi seperti meningkatkan strategi pemasaran produk melalui media sosial dan transactional marketing. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan Achievement karyawan pada PT. Federal Internasional Finance, di mana dalam hal ini karyawan meningkatkan penggunaan media sosial dalam memasarkan produk dan membuat suatu promosi atau voucher dan cash back yang menjadi cara efektif untuk menarik minat nasabah terhadap produk yang ditawarkan karena adanya keuntungan yang didapat oleh nasabah itu sendiri. Hal tersebut bisa dilihat dari semakin banyaknya nasabah yang minat untuk melakukan peminjaman dikarenakan mereka juga mendapatkan keuntungan seperti cash back. Achievement karyawan di PT. Federal Internasional Finance juga sudah mulai meningkat karena karyawan sudah mulai menerapkan pemasaran melalui media sosial mereka dan menggunakan metode baru atau metode Transactional Marketing untuk menarik minat nasabah untuk melakukan kredit atau peminjaman di PT. Federal Internasional Finance.