This Author published in this journals
All Journal SENEMA
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENINGKATAN PERFORMA KINERJA MELALUI PENINGKATAN KEPUASAN KONSUMEN PADA PT BALI INTERNATIONAL EXPRESS Ida Ayu Ratih Manuari; Putri Kiara Citra
PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA) Vol 3 No 2 (2024): PROSIDING SEMINAR NASIONAL PENGABDIAN MASYARAKAT (SENEMA)
Publisher : Universitas Mahasaraswati Denpasar

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini membahas permasalahan dalam proses pengiriman paket serta edukasi informasi di PT Bali Internasional Express, perusahaan yang bergerak di bidang jasa pengiriman domestik dan internasional. Permasalahan utama yang diidentifikasi meliputi keterlambatan pengiriman paket dan kurangnya edukasi kepada pelanggan terkait proses pengiriman. Keterlambatan pengiriman disebabkan oleh berbagai faktor, termasuk kendala logistik, kurangnya koordinasi, dan ketidaklengkapan dokumen pendukung. Di sisi lain, minimnya informasi yang diberikan kepada pelanggan mengakibatkan ketidakpahaman dan kebingungan dalam memantau status pengiriman paket. Penelitian ini menggunakan metode observasi langsung dan perencanaan program untuk mengidentifikasi akar permasalahan dan merumuskan solusi yang efektif. Solusi yang diajukan mencakup perbaikan prosedur pengiriman dengan memastikan kelengkapan dokumen serta memberikan edukasi yang jelas kepada pelanggan melalui poster dan penjelasan langsung dari staf. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan kecepatan pengiriman dan penurunan jumlah keluhan pelanggan. Program edukasi yang diterapkan juga berhasil meningkatkan pemahaman pelanggan terhadap proses pengiriman, yang berdampak positif pada kepuasan dan loyalitas mereka. Kesimpulannya, penelitian ini berhasil meningkatkan kualitas layanan PT Bali Internasional Express dan memberikan rekomendasi untuk perbaikan berkelanjutan.