Sudarta, Gusti Komang
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Meningkatkan Hasil Belajar IPA melalui Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Group Investigation pada Siswa Kelas VI Sudarta, Gusti Komang
Journal of Education Action Reseach Vol 6 No 2 (2022): May 2022
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jear.v6i2.45826

Abstract

Rendahnya hasil belajar IPA siswa cenderung disebabkan karena masih kurangnya inovasi yang dilakukan dalam proses pembelajaran, sehingga proses pembelajaran terkesan membosankan. Adapun tujuan dari penelitian ini, yakni untuk meningkatkan hasil belajar IPA melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI) pada siswa kelas VI SD. Subjek yang terlibat dalam penelitian ini yakni 26 orang siswa kelas VI. Pengumpulan data dalam penelitian dilakukan dengan menggunakan metode tes dengan instrumen berupa tes hasil belajar.  Data yang diperoleh pada penelitian kemudian dianalisis dengan menggunakan analisis deskriptif sebagai pengambilan keputusan akhir. Analisis deskriptif dilakukan untuk mengetahui tinggi rendahnya kualitas hasil belajar siswa, melalui pendekatan saintifik dengan model pembelajaran berbasis masalah. Hasil tes dikumpulkan dan dianalisis dengan menggunakan rumus rata-rata yang kemudian dikonversikan ke dalam kategori PAP hasil belajar. Hasil analisis penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan hasil belajar antara siklus I (jumlah 1675, rata-rata 64, daya serap 64%, ketuntasan belajar 69%) dan siklus II (jumlah 1980, rata-rata 76, daya serap 76%, ketuntasan belajar 96%). Terjadi peningkatan hasil belajar antara siklus I dan siklus II, menunjukan kenaikan rata-rata daya serap 12% dan pada ketuntasan belajar mengalami kenaikan sebesar 27%. Sehingga berdasarkan hasil tersebut dapat ditarik simpulan bahwa penerapan model pembelajaran kooperatif tipe Group Investigation (GI) secara signifikan dapat meningkatkan hasil belajar IPA siswa kelas VI SD.
Model Pembelajaran STAD dengan Alat Peraga Manik-Manik dan LKS untuk Meningkatkan Hasil Belajar Matematika pada Siswa Kelas VI Sekolah Dasar Sudarta, Gusti Komang
Journal of Education Action Reseach Vol 6 No 4 (2022): November 2022
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jear.v6i4.52102

Abstract

Banyak siswa belum paham mengenai konsep operasi hitung bilangan bulat. Hal ini dibuktikan dengan rendahnya hasil belajar matematika. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis model pembelajaran kooperatif tipe stad dengan alat peraga manik-manik yang dilengkapi dengan LKS untuk meningkatkan hasil belajar matematika pada siswa kelas VI SD. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang melibatkan siswa kelas VI yang berjumlah 19 orang siswa. Penelitian ini data hasil belajar siswa dikumpulkan dengan tes hasil belajar. Metode analisis data dengan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa hasil belajar matematika dinyatakan meningkat, hal dibuktikan terjadi peningkatan hasil belajar antara siklus I (jumlah 1185, rata-rata sebesar 62, daya serap sebesar 62%, ketuntasan belajar sebesar 63%) dan siklus II (jumlah 1330, rata-rata sebesar 70, daya serap sebesar 70%, ketuntasan belajar sebesar 95%). Terjadi peningkatan hasil belajar antara siklus I dan siklus II, menunjukan kenaikan rata-rata daya serap 8% dan pada ketuntasan belajar mengalami kenaikan sebesar 32%. Kesimpulan penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD pada siswa kelas VI SD dapat meningkatkan hasil belajar matematika. Implikasi penelitian ini diharapkan dapat memberikan pengaruh terhadap hasil belajar matematika siswa. Pembelajaran dibantu dengan lembar kerja siswa akan mempengaruhi aktivitas belajar siswa.