Kawasan wisata Lagoi yang terletak di Kabupaten Bintan menjadi wisata unggulan serta daya Tarik utama wisatawan dalam mengunjungi Kabupaten Bintan. Sebagai wisata unggulan sewajarnya memiliki keunikan yang membedakan dengan tempat wisata lainnya, keunikan tersebut diketahui dengan melakukan interview kepada wisatawan domestik yang menjadi wisatawan kunci dalam mengunjungi objek-objek wisata di Lagoi. Kawasan wisata lagoi dikunjungi oleh wisatawan domsetik dari Pulau Bintan dengan rata-rat pengeluaran Rp.100.000 per hari, Batam dengan rata-rata pengeluaran Rp.100.000, Sumatra Utara, Sumatra Barat dengan rata-rata pengluaran Rp.1.500.000 perhari, dan lainnya. Hasil dari interview diketahui bahwa kawasan yang asri dengan hutan lindung, pantai lagoi bay yang bersih dan treasure bay menjadi keunikan dari Kawasan Wisata Lagoi.