Kusumawardana, Buyung
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Implementasi Model Pembelajaran Culturally Responsive Teaching pada Mata Pelajaran PJOK Kelas VII SMP Harfia, Amira Zerlin; Kusumawardana, Buyung
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol 15 No 1 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i1.2380

Abstract

Penelitian di latar belakangi oleh rendahnya minat belajar peserta didik dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan. Hal ini disebabkan karena aktivitas pembelajaran yang diberikan oleh guru seringkali bersifat monoton sehingga membuat peserta didik bosan dan berpengaruh pada minat belajar peserta didik. Penelitian dilakukan agar diketahui peningkatan minat belajar peserta didik terhadap mata pelajaran PJOK di SMP Negeri 15 Semarang. Aktivitas pembelajaran dilakukan dengan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif dengan subjek siswa kelas VII. Pengumpulan data dilakukan dengan tiga tahapan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran Cultural Responsive Thingking (CRT) materi Bola Basket yaitu menggunakan budaya daerah yang ada di kota Semarang. Budaya yang digunakan dalam pembelajaran yaitu menggunakan Bahasa Semarangan dan menyanyikan lagu daerah. Siswa reguler dan juga khususnya bagi ABK dapat berjalan dengan lancar. Dalam menerapkan metode pembelajaran ini pada mata Pelajaran PJOK, dapat mengajarkan peserta didik untuk melestarikan budaya daerah. Sehingga dengan hal tersebut guru bisa lebih kreatif dan inovatif dalam membuat metode dan pendekatan pembelajaran agar semua siswa dapat paham terhadap materi yang diajarkan. Kesimpulan dari implementasi pendekatan Cultural Responsive Thingking (CRT) bagi siswa dalam materi bola basket kelas VII SMP Negeri 15 Semarang tahun ajaran 2024/2025 adalah siswa dapat mengikuti pembelajaran PJOK materi bola basket dengan menggunakan budaya daerah yaitu bahasa daerah “Semarangan” dan menyanyikan lagu daerah bersama teman dan guru.
Implementasi Model Pembelajaran Culturally Responsive Teaching pada Mata Pelajaran PJOK Kelas VII SMP Harfia, Amira Zerlin; Kusumawardana, Buyung
JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA Vol. 15 No. 1 (2025): JURNAL PENDIDIKAN OLAHRAGA
Publisher : STKIP Taman Siswa Bima

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37630/jpo.v15i1.2380

Abstract

Penelitian di latar belakangi oleh rendahnya minat belajar peserta didik dalam pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan. Hal ini disebabkan karena aktivitas pembelajaran yang diberikan oleh guru seringkali bersifat monoton sehingga membuat peserta didik bosan dan berpengaruh pada minat belajar peserta didik. Penelitian dilakukan agar diketahui peningkatan minat belajar peserta didik terhadap mata pelajaran PJOK di SMP Negeri 15 Semarang. Aktivitas pembelajaran dilakukan dengan pendekatan Culturally Responsive Teaching (CRT). Metode penelitian yang digunakan yaitu kualitatif deskriptif dengan subjek siswa kelas VII. Pengumpulan data dilakukan dengan tiga tahapan yaitu wawancara, observasi, dan dokumentasi. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pembelajaran Cultural Responsive Thingking (CRT) materi Bola Basket yaitu menggunakan budaya daerah yang ada di kota Semarang. Budaya yang digunakan dalam pembelajaran yaitu menggunakan Bahasa Semarangan dan menyanyikan lagu daerah. Siswa reguler dan juga khususnya bagi ABK dapat berjalan dengan lancar. Dalam menerapkan metode pembelajaran ini pada mata Pelajaran PJOK, dapat mengajarkan peserta didik untuk melestarikan budaya daerah. Sehingga dengan hal tersebut guru bisa lebih kreatif dan inovatif dalam membuat metode dan pendekatan pembelajaran agar semua siswa dapat paham terhadap materi yang diajarkan. Kesimpulan dari implementasi pendekatan Cultural Responsive Thingking (CRT) bagi siswa dalam materi bola basket kelas VII SMP Negeri 15 Semarang tahun ajaran 2024/2025 adalah siswa dapat mengikuti pembelajaran PJOK materi bola basket dengan menggunakan budaya daerah yaitu bahasa daerah “Semarangan” dan menyanyikan lagu daerah bersama teman dan guru.