Oktavianti, Meria
PROSIDING KOMUNIKASI

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGGUNAAN APLIKASI ZELLO WALKIE TALKIE DIKALANGAN SOPIR TAKSI ONLINE DI KOTA BANDUNG Oktavianti, Meria; Fridha, Merry
PROSIDING KOMUNIKASI PROSIDING : AKSELERSI PEMBANGUNAN MASYARAKAT LOKAL MELALUI KOMUNIKASI DAN TEKNOLOGI INFORMASI (BUKU
Publisher : PROSIDING KOMUNIKASI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (517.287 KB)

Abstract

Taksi online, saat ini sudah menjadi fenomena yang biasa di beberapa kota besar di Indonesia, salah satunya di Kota Bandung. Banyak orang yang beralih profesi menjadi sopir taksi online, baik untuk pekerjaan tetap ataupun pekerjaan paruh waktu.Keberadaan para sopir taksionline ini memunculkan fenomena baru dalam penggunaan media komunikasi antar sesama sopir taksi online. Apabila sopir takdi konvensional mengguna handy talky sebagai media komunikasi yang menunjang pekerjaanya, berbeda dengan apa yang dilakukan oleh para sopir taksi online yang menggunakan aplikasi Zello Walkie Talkie sebagai media komunikasinya. Penggunaan aplilasi Zello Walkie Talkie tersebut menjadi sesuatu hal yang menarik untuk dikaji karena banyak aplikasi komunikasi yang mungkin untuk digunakan, tetapi mengapa para sopir taksi online di Kota Bandung memilih menggunakan aplikasiZello Walkie Talkiesebagai media komunikasisaat mereka bekerja.Metode kualitatif dengan pendekatan studi kasus digunakan dalam penelitian ini. Adapun yang menjadi subjek penelitian ini adalah para sopir taksi online yang menggunakan aplikasi Zello Walkie Talkie dan tergabung dalam satu kelompok (group) yang sama.Hasil penelitian menunjukkan bahwa aplikasi Zello Walkie Talkie dipilih oleh sopir taksi online di Kota Bandung dikarenakan penggunaannya yang mudah (user friendly), tidak memerlukan alat tambahan karena dapat langsung diinstall pada perangkat smartphone yang mereka miliki, dan tidak diperlukan biaya tambahan untuk penggunaan aplikasi tersebut. Kata Kunci :Aplikasi Android, Media Komunikasi,Taksi Online, Zello Walkie Talkie.