Keberhasilan perusahaan bergantung pada kinerja karyawannya, bisa seperti dipengaruhi oleh motivasi kerja dan kepemimpinan yang menjadi salah satu faktor dalam berproduktivitasnya suatu perusahaan. Kantor Pos Cabang Utama Kebonrojo menghadapi penurunan kinerja karyawan dari 2021 hingga 2023, disertai meningkatnya keluhan pelanggan, meskipun angka ketidakhadiran menurun. Studi ini bertujuan yakni guna menganalisis pengaruh motivasi kerja dan kepemimpinan terhadap kinerja karyawan Kantor Pos Cabang Utama Kebonrojo Surabaya. Pendekatan studi ini mengadopsi pendekatan kuantitatif dengan metode pengumpulan data melalui wawancara dan pendistribusian kuesioner secara terstruktur yang diberikan kepada 60 responden di divisi kurir logistik dengan metode sampel jenuh. Teknik analisis yang diadopsi pada studi ini ialah Structural Equation Modeling (SEM) dengan pendekatan Partial Least Square (PLS). Hasil studi menginterpretasikan bahwasanya motivasi kerja dan kepemimpinan membawa pengaruh positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan. Indikator dorongan mencapai tujuan pada motivasi kerja dan kemampuan mengendalikan emosi pada kepemimpinan menjadi indikator dominan yang memengaruhi variabel kinerja karyawan. Hal ini menunjukkan pentingnya peran program pelatihan, jenjang karir yang jelas, dan pengelolaan emosi yang baik oleh pemimpin dalam menciptakan lingkungan kerja yang kondusif. Studi ini memberikan kontribusi praktis dengan merekomendasikan strategi peningkatan motivasi dan pengembangan kepemimpinan yang efektif untuk mendukung peningkatan kinerja karyawan secara keseluruhan.