This Author published in this journals
All Journal Empowerment Journal
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

UPAYA PENCEGAHAN STUNTING MELALUI KELAS IBU HAMIL Kusumadewi, Rita; Kamidah, Kamidah; Yuliaswati, Enny; Ningtyas Prabasari, Siska; Kustiyati, Sri; Yuntafiatul
Empowerment Journal Vol. 5 No. 1 (2025): Maret
Publisher : Universitas 'Aisyiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30787/empowerment.v5i1.1676

Abstract

Stunting adalah masalah gizi kronis yang memengaruhi pertumbuhan dan perkembangan anak, terutama dalam 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK). Penyebab utama meliputi kurangnya asupan gizi, pola makan yang buruk, dan rendahnya pengetahuan ibu tentang gizi selama kehamilan. Program ini bertujuan meningkatkan pengetahuan ibu hamil tentang pencegahan stunting melalui kelas ibu hamil. Kegiatan dilaksanakan di Klinik Pratama Hidayah dengan melibatkan 50 ibu hamil yang dibagi menjadi dua kelompok. Edukasi dilakukan melalui ceramah, diskusi interaktif, dan media visual seperti PowerPoint. Materi meliputi pencegahan stunting, nutrisi yang dibutuhkan selama kehamilan, serta faktor pendukung lainnya. Pretest dilakukan sebelum sesi untuk menilai pengetahuan awal peserta, diikuti oleh posttest setelah penyuluhan. Hasil menunjukkan peningkatan signifikan dalam pengetahuan peserta. Sebelum penyuluhan, 86% ibu hamil berada pada kategori pengetahuan kurang, 14% cukup, dan tidak ada yang baik. Setelah penyuluhan, kategori pengetahuan baik meningkat menjadi 28%, cukup menjadi 68%, dan kurang menurun menjadi 4%. Kesimpulan menunjukkan bahwa kelas ibu hamil efektif dalam meningkatkan pemahaman tentang pencegahan stunting. Selain memberikan edukasi gizi, program ini mendorong ibu hamil untuk lebih peduli terhadap pemeriksaan kehamilan, pola makan bergizi, dan perawatan selama kehamilan. Program ini diharapkan berkontribusi pada penurunan prevalensi stunting, meningkatkan kualitas hidup ibu dan anak, serta menciptakan generasi yang lebih sehat