Ahmad Fauzi
Politeknik Negeri Malang, Indonesia

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PEMBUATAN MEDIA PROMOSI E-BOOKLET COMPANY PROFILE DENGAN MENGGUNAKAN CANVA PRO UNTUK MENINGKATKAN MINAT BELI PADA UMKM RADHA SCARF DI BANDUNG Ratu Salwa Salsabila; Ahmad Fauzi
Jurnal Aplikasi Bisnis Vol. 8 No. 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jab.v8i1.428

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media promosi agar meningkatkan minat beli konsumen dan calon konsumen dengan memberikan informasi lengkap dan menarik dalam bentuk e-booklet Company Profile pada Radha Scarf. Penelitian ini merupakan penelitian action research, dengan menggunakan tools desain Canva Pro dalam membuat desain e-booklet Company Profile. Penelitian ini menggunakan teknik pengumpulan data observasi, wawancara, dokumentasi, dan kuesioner. Teknik purposive sampling digunakan dalam pengujian e-booklet dengan responden yang terdiri dari 2 orang ahli desain, 2 orang ahli pemasaran, 2 orang pemilik Radha Scarf, 6 orang karyawan, 12 orang konsumen, dan 12 orang calon konsumen, yang di analisa menggunakan metode deskriptif kualitatif. Hasil analisa data menunjukkan rata-rata indikator attention 90,6 persen, indikator interest 91,7 persen, indikator desire 91,6 persen, dan indikator action 92 persen. Nilai tersebut menunjukkan bahwa e-booklet layak dipublikasikan dan sudah memenuhi kriteria istimewa dalam meningkatkan minat beli konsumen.
PENGEMBANGAN MEDIA PROMOSI BERBASIS WEBSITE DENGAN APLIKASI CMS WORDPRESS UNTUK MENARIK MINAT BELI KONSUMEN PADA UMKM ANEKA BATIK PAMEKASAN Ghifara Maulana Rafsyanjani; Ahmad Fauzi
Jurnal Aplikasi Bisnis Vol. 8 No. 1 (2022)
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jab.v8i1.432

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengembangkan media promosi berbasis website dengan aplikasi CMS Wordpress untuk menarik minat beli konsumen. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan. Metode pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara, kuesioner dan dokumentasi. Unit analisis yang dipilih yaitu 2 orang pemilik usaha, 2 orang ahli IT, 2 orang ahli pemasaran, 15 calon konsumen dan 15 konsumen. Dari hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa website efektif sebagai media promosi dan dapat menarik minat beli konsumen. Disarankan melakukan pembaruan website sesuai kebutuhan dan memperhatikan tampilan layout website tetap rapi.
PEMBUATAN KONTEN PROMOSI FEED INSTAGRAM DENGAN MENGGUNAKAN APLIKASI CANVA UNTUK MENARIK MINAT BELI KONSUMEN PADA KATARINA KITCHEN KAB. MOJOKERTO Anastasha Rosa Amalia; Ahmad Fauzi
Jurnal Aplikasi Bisnis Vol. 9 No. 1 (2023)
Publisher : Politeknik Negeri Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33795/jab.v9i1.517

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk membuat desain konten feed Instagram yang lebih menarik untuk meningkatkan minat beli pada Katarina Kitchen. Penelitian ini menggunakan metode Action Research, dengan prosedur penelitian yang terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Jumlah sampel yang diambil sebanyak 15 responden yang terdiri dari pemilik, 2 ahli pemasaran, 2 ahli komputer, dan 10 calon pembeli. Pengukuran efektifitas pengembangan desain diukur dengan metode EPIC (Empathy, Persuasion, Impact, Communication). Hasil penelitian ini memperoleh hasil rata-rata dimensi emphaty sebesar 4,7, dimensi persuasion sebesar 4,4, dimensi impact sebesar 4,25 dan dimensi communication sebesar 4,5. Dengan hasil EPIC Rate sebesar 4,46. Dapat disimpulkan bahwa desain konten feed yang dibuat sangat efektif untuk digunakan sebagai media promosi yang mampu menarik minat beli calon konsumen di Katarina Kitchen.