Saputra, Salma
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Produk Minuman Mojithoss Pada Program Wirausaha Merdeka Guna Meningkatkan Inovasi Kreativitas UMKM Lokal Saputra, Salma; Soebagiyo , Daryono
Determinasi: Jurnal Penelitian Ekonomi Manajemen dan Akuntansi Vol. 2 No. 4 (2024)
Publisher : Universitas Muhammadiyah Surakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23917/determinasi.v2i4.354

Abstract

Penelitian ini mengkaji strategi pengembangan produk minuman Mojithoss dalam rangka meningkatkan inovasi dan kreativitas pelaku usaha mikro, kecil, dan menengah (UMKM) lokal melalui Program Wirausaha Merdeka. Program ini memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk mengoptimalkan ide dan gagasan kreatif dalam dunia wirausaha. Mojithoss, minuman mojito non-alkohol yang menyegarkan, dipilih sebagai produk utama karena mampu beradaptasi dengan selera konsumen lokal yang menginginkan minuman halal dan menyegarkan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif yang melibatkan seminar, magang, dan pameran produk. Analisis data kualitatif diterapkan pada penelitian ini. Hasil penelitian menunjukkan bahwa inovasi varian rasa, penggunaan bahan alami, serta strategi pemasaran yang kreatif dan beragam, seperti pemasaran offline dan online berhasil meningkatkan daya saing dan keberlanjutan UMKM lokal. Inovasi produk Mojithoss yang meliputi variasi rasa seperti Mojithoss De Fresa, Melon, Vino Tinto, dan La Sandia, serta penggunaan irisan buah sebagai pelengkap menunjukkan bahwa UMKM lokal mampu beradaptasi dan berkembang dengan menciptakan produk yang menarik dan berkualitas. produk.