Puspitasari, Elin Dwi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Green Economy dalam Pemberdayaan Ekonomi Masyarakat (Studi pada Bank Sampah Barkah Makmur Ploso-Pacitan) Puspitasari, Elin Dwi; Hanifuddin, Iza
Jurnal Ekonomi Syariah Mulawarman (JESM) Vol. 3 No. 1 (2024): Jurnal Ekonomi Syariah Mulawarman
Publisher : Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mulawarman

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30872/jesm.v3i1.2801

Abstract

Tujuan dari penelitian ini adalah: (1) Untuk mengetahui kondisi ekonomi nasabah pada Bank Sampah Barkah Makmur sebelum dilakukan pemberdayaan. (2) Untuk mengetahui pelaksanaan pemberdayaan ekonomi berbasis pelestarian lingkungan terhadap nasabah Bank Sampah Barkah Makmur. (3) Untuk mengetahui capaian pemberdayaan ekonomi nasabah Bank Sampah Barkah Makmur berbasis pelestarian lingkungan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research) dengan pendekatan kualitatif, lokasi penelitian ini berada di Bank sampah Barkah Makmur Kelurahan Ploso Kabupaten Pacitan dan teknik pengumpulan data melalui wawancara secara mendalam. Berdasarkan hasil wawancara dan analisis data, maka hasil dari peneliti adalah kondisi ekonomi Kelurahan Ploso dapat dikatakan belum merata karena perbedaan profesi. Pelaksanaan pemberdayaan ekonomi dilakukan melalui sosialisasi serta edukasi untuk meningkatkan kesadaran pengelolaan sampah dan pelatihan daur ulang sampah. Capaian pemberdayaan ekonomi nasabah Bank Sampah Barkah Makmur berbasis pelestarian lingkungan ialah tidak terjadi peningkatan ekonomi karena kegiatan pelatihan daur ulang sampah karena keterbatasan anggaran dan kurangnya perhatian pemerintah terkait kegiatan pemberdayaan ekonomi nasabah Bank Sampah Barkah Makmur. Namun, dari aspek kesadaran masyarakat untuk menjaga dan melakukan pengelolaan sampah untuk meningkatkan nilai ekonomis sampah sudah mengalami peningkatan meskipun masih cukup rendah.