This Author published in this journals
All Journal Jurnal Valtech
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

USULAN PENEMPATAN TENAGA KERJA CLEANING SERVICE BERDASARKAN BEBAN KERJA MENTAL DI RUMAH SAKIT X Ade Kurniawan; Fourry Handoko; Emmalia Adriantantri
Jurnal Valtech Vol 3 No 2 (2020): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v3i2.2407

Abstract

Penempatanrhtenaga kerja yang tepat dan sesuai dengan kemampuan pekerja mampu memberikan dampak baik bagi perusahaan sehingga pekerja dapat bekerja secara optimal. Dampak penempatan kerja yang kurang sesuai dapat menimbulkan beban bagi pekerja baik secara mental seperti yang dialami oleh pekerja Cleaning Service di Rumah Sakit X sehingga menyebabkan pekerjaan menjadi tidak optimal dan menimbulkan berbagai komplain pengunjung Rumah Sakit yang mengarah kepada kebersihan Rumah Sakit. Dalam hal ini pihak Rumah Sakit X harus memperhatikan beban kerja karyawan Cleaning Servicenya, sehingga dapat dijadikan langkah penyelesaian masalah beban mental karyawan Cleaning Service guna kinerja yang lebih baik. Penelitian ini menggunakan pengukuran beban kerja mental dengan metode RSME berskala tunggal yang dilakukan dengan pemberian tanda pada skala dengan nilai tertentu pada kuisioner yang dibagikan untuk mengetahui besar usaha yang dilakukan Cleaning Service terhadap pekerjaannya setelah itu dapat digunakan untuk menentukan penempatan kerja serta penentuan kegiatan kerja masing-masing pekerja. Berdasarkan hasil penelitian, dapat diketahui bahwa beban kerja mental yang dirasakan Cleaning Service saat menyelesaikan pekerjaan sebelum dilakukan penempatan terhitung lebih tinggi karena ditempatkan pada pekerjaan yang bukan bidangnya dan menyebabkan produktivitas kerja menurun atau pekerjaan kurang optimal sehingga diberikan usulan mengenai 7 jenis pekerjaan yang harus diselesaikan pada shift pagi yang ditentukan melalui seberapa dampak yang akan dirasakan oleh para pengunjung saat pekerjaan itu terselesaikan diantaranya kegiatan membersihkan lantai dan halaman oleh pekerja 6 dan 12, memungut sampah medis oleh pekerja 12, mengambil seluruh sampah domestik oleh pekerja 11, mencuci tempat angkut sampah oleh pekerja 4, membersihkan sarang laba-laba oleh pekerja 11, membersihkan kamar mandi dan wastafel oleh pekerja 6 dan membersihkan ruang rawat inap oleh pekerja 4 yang bertujuanuntuk mengurangi tekanan beban kerja mental yang dirasakan Cleaning Service dan mencapai hasil kerja optimal.
TINGKAT KEPUASAN NASABAH TERHADAP KUALITAS PELAYANAN DI BANK BPR SYARIAH KOTA MOJOKERTO DENGAN METODE SERVICE QUALITY Radix Ilman; Sri Indriani; Emmalia Adriantantri
Jurnal Valtech Vol 3 No 2 (2020): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v3i2.2740

Abstract

Abstrak, Bank BPR Syariah merupakan perusahaan yang bergerak dalam pelayanan jasa perbankan yang berada di Kota Mojokerto. Bank BPR Syariah yang memiliki banyak macam tabungan, diataranya tabung amanah. Tabungan amanah merupakan tabungan yang berfokus pada masyarakat menengah kebawah. Permasalahan pada tabungan amanah adalah banyaknya keluhan yang terjadi oleh nasabahnya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui atau mengukur tingkat kepuasan dan prioritas perbaikan dalam proses pelayanan perbankan, dalam pengukurannya menggunakan nilai GAP dan menggunakan Importance-Performance Analysis. Pengukuran tingkan kepuasan berdasarkan lima dimensi, tangibles (fisik), realibility (kehandalan), responsiveness (ketanggapan), assurance (jaminan), dan emphaty (kepedulian). Hasil diperolah dari pengukuran nilai GAP berdasarkan dimensi tangibles (-0,01), realibility (-0,21), responsiveness (-0,09), assurance (0,04), dan emphaty (-0,01), nilai negative menunjukan bahwa kepuasan masih kurang memuaskan. Hasil analisis IPA menunjukan atribut (8) Pegawai Bank BPR syariah Kota Mojokerto memahami permintaan proses transaksi anda dan (20) Terdapat respon terhadap saran dari nasabah untuk Pegawai Bank BPR syariah Kota Mojokerto.
ANALISA SERVICE EXCELLENT (PELAYANAN PRIMA) PADA PELAYANAN POSYANDU DESA SIDODADI LAWANG Riska Nurrahmawati; Nelly Budiharti; Emmalia Adriantantri
Jurnal Valtech Vol 4 No 2 (2021): Jurnal Valtech
Publisher : Teknik Industri - ITN Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/valtech.v4i2.3860

Abstract

Posyandu Desa Sidodadi merupakan salah satu fasilitas kesehatan yang berada di Desa Sidodadi, Kecamatan Lawang. Masalah yang dihadapi adalah petugas posyandu cenderung tidak memperhatikan pentingnya kepuasan masyarakat pada pelayanan yang diberikan sehingga masyarakat merasa tidak perlu untuk datang secara rutin ke posyandu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsep service excellent dengan variabel kemampuan (ability), sikap (attitude), penampilan (appearance), perhatian (attention), tindakan (action), dan tanggung jawab (accounttability) terhadap kepuasan masyarakat serta untuk mengetahui variabel manakah yang paling berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat pada pelayanan posyandu Desa Sidodadi. Metode yang digunakan dalam penelitian adalah Service Excellent dengan metode analisis yang digunakan adalah uji validitas, uji reliabilitas, uji asumsi klasik (uji normalitas, uji multikolinearitas, uji heterokesdastisitas dan uji linearitas), regresi linier berganda, uji koefisien korelasi, uji koefisien determinasi (R2), uji simultan (uji F) dan uji parsial (uji T). Hasil penelitian ini adalah pada Uji T dan Uji F menunjukkan bahwa variabel Ability (X1), Attitude (X2), Appearance (X3), Attention (X4), Action (X5), dan Accountability (X6) berpengaruh positif dan signifikan terhadap Kepuasan Masyarakat baik secara parsial maupun simultan. Pada Uji Regresi Linier Berganda dapat diketahui bahwa variabel yang paling berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat pada pelayanan posyandu Desa Sidodadi adalah variabel tanggung jawab (Accountability). Masing-masing variabel berpengaruh terhadap kepuasan masyarakat karena masing-masing variabel mempunyai andil yang cukup penting dalam rangka untuk memenuhi harapan masyarakat terhadap pelayanan di Posyandu desa Sidodadi sehingga penting untuk diperhatikan setiap pelayanan yang diberikan.