Meirina Lani A
Universitas Negeri Surabaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Desain Guideline Book Feed Instagram Untuk Promosi Produk Batik Smk Siswa Budhi Muhammad Widyan Ardani; Meirina Lani A; TC Kusumandyoko; A Bangsawan
DEKAVE : Jurnal Desain Komunikasi Visual Vol 15, No 1 (2025)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/dekave.v15i1.132179

Abstract

SMK Siswa Budhi di Kelurahan Gayungan, Surabaya, memiliki produk UMKM berupa batik yang dihasilkan oleh siswa disabilitas dengan kualitas baik dari segi bentuk dan warna. Kendala utama dalam promosi produk ini adalah kurangnya pengalaman pengelolaan media sosial dan keterbatasan fisik pengelola. Penelitian ini bertujuan merancang Guideline Book Feed Instagram sebagai solusi media promosi yang lebih konsisten dan mudah digunakan oleh pihak sekolah. Metode yang digunakan adalah design thinking dengan lima tahapan: Empathize, Define, Ideate, Prototype, dan Testing. Hasil perancangan berupa e-guide book digital berukuran A4 yang dapat diakses secara online maupun offline melalui perangkat smartphone. Validasi dari ahli desain menunjukkan skor kelayakan sebesar 89% dengan persentase 97%, sehingga e-guide book dinyatakan layak untuk diterbitkan. Dengan adanya panduan ini, pengelola dapat lebih mudah mengatur tata letak dan elemen desain dalam promosi di Instagram untuk produk batik unggulan mereka.