Yohanes Firmansyah
Department of Physiology, Faculty of Medicine, Tarumanagara University, Jakarta, Indonesia

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Efektivitas Vaksin Influenza Berbasis mRNA dalam Meningkatkan Imunitas dan Potensinya Sebagai Pelindung Anak dari Risiko Pneumonia: Analisis Bryan Wijaya; Fiona Valencia Setiawan; Yohanes Firmansyah
Cermin Dunia Kedokteran Vol 52 No 6 (2025): Kesehatan Jiwa
Publisher : PT Kalbe Farma Tbk.

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55175/cdk.v52i6.1619

Abstract

Penyakit influenza telah menjadi ancaman global sejak abad ke-19 yang menimbulkan tantangan dan ancaman serius terhadap kesehatan masyarakat di seluruh dunia. Virus influenza merupakan salah satu wabah tahunan yang berdampak besar pada kesehatan dan juga ekonomi. Timbul banyak strain baru dari waktu ke waktu disebabkan oleh pergeseran antigenik virus influenza yang mengalami mutasi. Oleh karena itu, teknologi vaksin dan medis terus memerlukan pendekatan khusus yang inovatif untuk merangsang respons imun secara efektif. Vaksin influenza berbasis mRNA berpotensi menghasilkan vaksin yang lebih efektif, karena memungkinkan penambahan lebih banyak jenis antigen yang dapat memperkuat kekebalan seluler atau memperluas perlindungan terhadap lebih banyak bagian dari virus selain hanya hemagglutinin (HA) dan neuraminidase (NA), kemampuan mengandung lebih dari empat antigen (HA) dalam satu formulasi, serta efektivitas, keamanan, dan dapat diproduksi cepat dalam skala besar. Vaksin influenza berbasis mRNA memiliki potensi besar dan diharapkan dapat digunakan pada anak-anak karena keunggulannya.