Claim Missing Document
Check
Articles

Found 7 Documents
Search

Pengaruh Pengalaman Kerja, Skeptisme Profesional, dan Tekanan Waktu Terhadap Kemampuan Auditor Dalam Mendeteksi Kecurangan pada Kantor Akuntan Publik di Provinsi Bali Hendrika Bebhe; Eka Putri Suriyantari; Luh Diah Citra Resmi Cahyadi
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2024): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v3i3.3492

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pengalaman kerja, skeptisme profesional, dan tekanan waktu terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan pada Kantor Akuntan Publik di Provinsi Bali. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur dengan skala likert. Populasi dari penelitian ini adalah Auditor di Kantor Akuntan Publik Provinsi Bali, sedangkan metode penentuan sampel yang digunakan purposive sampling dengan sampel sebanyak 66 responden. Analisis data menggunakan regresi linear berganda menggunakan SPSS 25. Studi ini berhasil membuktikan bahwa pengalaman kerja dan skeptisme profesional berpengaruh positif terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan, sedangkan tekanan waktu berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan. Lebih lanjut, pengalaman kerja, skeptisme profesional, dan tekanan waktu terbukti berpengaruh positif dan signifikan secara simultan terhadap kemampuan auditor dalam mendeteksi kecurangan dengan diperolehnya F-hitung sebesar 36,905 dengan signifikansi sebesar 0,000.
Pengaruh Ukuran Perusahaan dan Profitabilitas terhadap Return Saham pada Perusahaan Manufaktur Sub Sektor Otomotif dan Komponen Reningsih Kadotu Lalu; Eka Putri Suriyantari; Rai Gina Artaningrum
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2024): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v3i3.3495

Abstract

Return saham merupakan faktor yang memberikan motivasi kepada penanam modal dengan mendapatkan kompensasi atas keberaniannya menanggung resiko investasinya. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk menguji ukuran perusahaan dan profitabilitas (ROA dan ROE) terhadap return saham pada perusahaan manufaktur sektor otomotif dan komponen yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Adapun populasi dalam penelitian ini adalah perusahaan manufaktur sektor otomotif dan komponen periode 2019-2022 yang berjumlah 16 perusahaan. Teknik pengambilan sampel menggunakan metode purposive sampling sehingga memperoleh 36 pengamatan. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa ukuran perusahaan dan Profitabilitas yang diproksikan ROA dan ROE memiliki pengaruh yang positif terhadap return saham pada perusahaan manufaktur sektor otomotif dan komponen. saham. Selain itu, laba akuntansi juga berdampak positif terhadap return saham.
Profitabilitas pada Koperasi Sedana Luwih Anak Agung Ayu Suryani; Eka Putri Suriyantari; Ni Luh Putu Sri Purnama Pradnyani
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 3 No. 3 (2024): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v3i3.3506

Abstract

Kinerja keuangan Koperasi Sedana Luwih dapat dinilai dengan menganalisis laporan keuangan. Untuk menunjukkan baik atau tidaknya keadaan keuangan Koperasi Sedana Luwih dapat dilakukan analisa salah satunya yaitu analisis rasio profitabilitas. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kinerja keuangan pada perusahaan Koperasi Sedana Luwih yang ditinjau melalui analisis rasio profitabilitas dengan menggunakan metode analisis deskriptif kuantitatif adalah suatu metode yang bertujuan untuk membuat gambar atau deskripstif tentang suatu keadaan secara objektif yang menggunakan angka, mulai dari pengumpulan data, penafsiran terhadap data tersebut serta penampilan dan hasilnya. Data dan informasi diperoleh dari Koperasi Sedana Luwih. Tahun 2020 – Tahun 2022 kondisi perusahaan yang ditinjau dari ROA dan ROE dikatagorikan kurang efisien karena berada dibawah standar rasio. ROA dan ROE Tahun 2020 sampai Tahun 2022 mengalami peningkatan dan penurunan rasio karena disebabkan adanya kenaikan dan penurunan SHU, pendapatan dan biaya.
Pengaruh Kecanggihan Teknologi, Keterlibatan Pemakai dan Pelatihan pada Kinerja Sistem Informasi Akuntansi di Lembaga Perkreditan Desa Made Ayu Widiani; Luh Diah Citra Resmi Cahyadi; Eka Putri Suriyantari
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 4 No. 1 (2025): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v4i1.3855

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kecanggihan teknologi, keterlibatan pemakai dan pelatihan pemakai terhadap kinerja sistem infromasi akuntansi. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur dengan skala likert dan data sekunder yang diperoleh dari LPLPD seperti jumlah karyawan serta stuktur organisasi LPD Kecamatan Denpasar Timur. Populasi dari penelitian ini adalah karyawan LPD di Kecamatan Denpasar Timur. Metode penentuan sampel yang digunakan yaitu purposive sampling dan sampel yang diambil sebanyak 60 responden. Analisis data menggunakan regresi linear berganda dengan penyajian data dibantu SPSS 25. Berdasarkan hasil penelitian, diketahui bahwa Kecanggihan Teknologi, Keterlibatan Pemakai dan Pelatihan berpengaruh positif dan signifikan pada Kinerja Sistem Informasi Akuntansi di LPD Kecamatan Denpasar Timur. Dari hasil penelitian ini dapat diinterpretasikan bahwa semakin baik kecanggihan teknologi serta semakin tinggi keterlibatan pemakai dan semakin sering dilaksanakannya pelatihan maka kinerja sistem infrormasi akuntansi akan semakin baik.
Pengaruh Pemanfaatan Teknologi Informasi, Partisipasi Pemakai Sistem Informasi dan Dukungan Manajemen Puncak terhadapEfektivitas Sistem Informasi Akuntansi LPD Natalia Irma Fatima; Eka Putri Suriyantari; Rai Gina Artaningrum
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 4 No. 1 (2025): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v4i1.3856

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan memperoleh bukti empiris pengaruh pemanfaatan teknologi informasi, partisipasi pemakai sistem informasi, dan dukungan manajemen puncak terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi pada LPD di Kecamatan Denpasar Selatan. Populasi penelitian ini adalah seluruh karyawan LPD di Kecamatan Denpasar Selatan sebanyak 232 karyawan dan sampel yang digunakan sebanyak 45 responden. Metode penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan data primer yang diperoleh dari data kuesioner yang diukur menggunakan skala likert. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis regresi linier berganda. Berdasarkan hasil pengujian, nilai koefisien regresi dari variabel pemanfaatan teknologi informasi sebesar 0,303 dan diperoleh nilai t hitung sebesar 2,799 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,008 yang artinya pemanfaatan teknologi informasi berpengaruh positif terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi, sehingga H1 diterima. Nilai koefisien regresi dari variabel partisipasi pemakai sistem informasi sebesar 0,359 dan diperoleh nilai t h itung sebesar 2,892 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,006 yang artinya partisispasi pemakai sistem informasi berpengaruh positif terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi, sehingga H2 diterima.dan nilai koefisien regresi dari variabel dukungan manajemen puncak sebesar 0,507 dan diperoleh nilai t hitung sebesar 4,098 dengan tingkat signifikansi sebesar 0,000 yang artinya bahwa dukungan manajemen puncak berpengaruh positif terhadap efektivitas sistem informasi akuntansi, sehingga H3 diterima.
Pengaruh Good Corporate Governance dan Struktur Modal pada Kinerja Keuangan Perusahaan Asuransi di BEI tahun 2020-2022 Ni Luh Putu Rinawati; Eka Putri Suriyantari; Ni Luh Putu Sri Purnama Pradnyani
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 4 No. 1 (2025): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v4i1.3867

Abstract

Kemampuan perusahaan dalam mengawasi dan mengelola sumber dayanya diukur dari kinerja keuangannya yang menjadi acuan untuk mengendalikan dan meningkatkan operasional yang akan memengaruhi pengambilan keputusan perusahaan. Pengelolaan dan pengalokasian sumber daya dan aset yang dimiliki dengan maksimal untuk kelangsungan aktivitas perusahaan, maka return atau laba yang akan didapatkan cendrung meningkat. Kinerja perusahaan yang dapat dilihat dari kemampuan perusahaan dalam menghasilkan laba yang tinggi. Laba yang tinggi berarti semakin tinggi pula minat atau daya tarik investor terhadap perusahaan karena keuntungan yang akan diperoleh investor akan semakin besar. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh good corporate governance dan struktur modal terhadap kinerja keuangan pada perusahaan asuransi di BEI tahun 2020-2022. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif asosiatif dengan jenis data skunder. Populasi dalam pnelitian ini ialah prusahaan asuransi yang terdaftar di BEI periode 2020-2022. Metode penentuan sampel mengunakan metode purposive sampling dengan kriteria perusahaan asuransi yang tidak mengalami kerugian yang terdaftar di BEI selama tahun 2020-2022. Sehingga memperoleh 33 pengamatan. Teknik analisis data yang digunakan yaitu analisis regresi linier beganda dengan penyajian data dibantu SPSS 26. Hasil penelitian menunjukan bahwa komisaris independen, kepemilikan manajerial, kepemilikan institusional dan struktur modal bepengaruh positif terhadap kinerja keuangan walaupun komite audit bepengaruh negatif terhadap kinerja keuangan.
Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan terhadap Kinerja Keuangan pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Periode 2019-2022 Veronika Ambu Kaka; Eka Putri Suriyantari; Putu Aristya Adi Wasita
JAKADARA: JURNAL EKONOMIKA, BISNIS, DAN HUMANIORA Vol. 4 No. 1 (2025): JAKADARA: JURNAL EKONOMI, BISNIS, DAN HUMANIORA
Publisher : LPPM Universitas Dhyana Pura

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36002/jd.v4i1.3869

Abstract

Perusahaan Kinerja suatu perusahaan sangat dipengaruhi oleh bagaimana pengelolaan suatu perusahaan berjalan dengan baik. Semakin besar suatu perusahaan semakin banyak pula permasalahan dan juga aspek yang harus diperhatikan oleh manajemen apabila ingin mencapai kinerja laba yang maksimal. Penelitian ini bertujuan menguji Pengaruh Good Corporate Governance dan Ukuran Perusahaan Terhadap Kinerja Perusahaan. Good Corporate Governance menggunakan proksi kepemilikan Manajerial, Kepemilikan Institusional,dewan komisaris independen,Komite Audit. Penelitian ini menggunakan data sekunder yaitu perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) tahun 2019- 2022. Metode penelitian sample menggunakan purpsive sampling dengan kriteriaperusahaan yang menerbitkan laporan keuangan dan laporan tahunan selama berturut-turut hingga memperoleh 316. Berdasarkan hasil penelitian disimpulkan bahwa variabel komisaris kepemilikan manajerial,Kepemilikan institusional,ukuran perusahaan berpengaruh positif terhadap kinerja perusahaan,komite audit kepemilikan institusional dan independensi komite audit berpengaruh negatif terhadap kinerja perusahaan.