Latar Belakang : Perilaku anti sosial adalah perilaku-perilaku yang menyimpang dari norma-norma, baik aturan keluarga, sekolah, masyarakat, maupun hukum. Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk merumuskan faktor-faktor penyebab perilaku antisosial pada peserta didik. Metode : Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan subjek penelitian adalah peserta didik Sekolah Dasar Negeri yang berada di Kota Padang Sumatera Barat yang menunjukkan perilaku anti sosial. Hasil dan Pembahasan : Hasil penelitian menunjukkan bahwa perilaku antisosial yang dominan muncul pada peserta didik adalah melanggar peraturan di sekolah, melakukan pengerusakan fasilitas sekolah, serta melakukan tindakan menarik diri dari lingkungan. Terjadinya perilaku anti sosial dalam diri peserta didik sekolah dasar yaitu disebabkan karena beberapa faktor diantaranya adalah faktor pribadi, faktor keluarga, faktor yang berkaitan dengan sekolah, dan faktor sosial. Kesimpulan : Salah satu cara untuk mengatasi perilaku anti sosial yaitu dengan cara memberikan pola disiplin yang konsisten kepada anak.