Kecemasan merupakan perasaan khawatir yang menyebar dan berkaitan dengan perasaan tidak berdaya atau tidak pasti. Kecemasan pada orang tua anak berkebutuhan khusus dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor seperti kelelahan, kehilangan waktu, dan beban finansial yang akan berpengaruh besar kepada anak dalam proses pengasuhan. Tujuan penelitian ini untuk mengidentifikasi dan mendeskripsikan tingkat kecemasan yang dialami oleh orang tua anak berkebutuhan khusus. Metode penelitian yang digunakan bersifat kuantitatif deskriptif. Teknik pengambilan sampel dalam riset ini menggunakan model purposive sampling. Instrumen dalam riset ini menggunakan kuesioner Hamilton Anxiety Rating Scale untuk mengukur kecemasan. Subjek dari riset ini berjumlah 16 orang tua anak berkebutuhan khusus. Hasil dari riset ini menunjukkan kecemasan yang paling tinggi pada usia 21 - 30 tahun dan disabilitas ganda.