Amelia Fitriana Andrini
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengembangan Variasi Permainan Pada Pembelajaran Tolak Peluru Untuk Siswa Kelas V SD Negeri Mojorejo 1 Kota Batu Amelia Fitriana Andrini; Arief Darmawan
Bravo's: Jurnal Program Studi Pendidikan Jasmani dan Kesehatan Vol 13 No 1 (2025): Bravo's: Journal of Physical Education and Sport Science
Publisher : Physical Education Departement of University PGRI Jombang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32682/bravos.v13i1/88

Abstract

Penelitian ini dinyatakan layak etik No.6.11.3/UN32.14.2.8/LT/2024. Penelitian ini bertujuan mengembangkan variasi permainan pada pembelajaran tolak peluru di SD Negeri Mojorejo 1 Kota Batu. Pada penelitian dan pengembangan ini menggunakan model Borg and Gall hanya sampai pada 7 langkah. Produk yang dihasilkan berupa variasi permainan tolak peluru yang dikemas dalam buku ajar. Penelitian pengembangan ini melibatkan peserta didik kelas V SD Negeri Mojorejo 1 Kota Batu, 3 ahli yaitu ahli atletik, ahli pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan, dan juga ahli media. Hasil rata-rata yang didapatkan adalah sebesar 88,73% dan dinyatakan layak untuk digunakan. Hasil dari masing-masing ahli adalah ahli atletik sebesar 82,5% dinyatakan layak digunakan, ahli pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan sebesar 90,21% dinyatakan layak digunakan, dan ahli media sebesar 96,42% dinyatakan layak digunakan. Selanjutnya untuk hasil uji coba produk awal sebesar 85,51% dan uji coba produk akhir sebesar 88,79% dinyatakan layak digunakan dalam pembelajaran tolak peluru di SD Negeri Mojorejo 1 Kota Batu.