Ningsih, Puji Putri Rahayu
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pemetaan Level Literasi Kimia Peserta Didik Kelas XI MIPA di SMA N 14 Padang pada Materi Koloid Ningsih, Puji Putri Rahayu; Yusmaita, Eka
Entalpi Pendidikan Kimia Vol 4 No 4 (2023)
Publisher : Universitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24036/epk.v4i4.351

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis level literasi kimia peserta didik kelas XI MIPA di SMAN 14 Padang pada materi koloid menggunakan model Rasch sesuai kerangka literasi kimia yang diadaptasi dari Shwartz. Penelitian deskriptif ini merupakan penelitian kuantitatif dengan melibatkan 50 peserta didik kelas XI MIPA sebagai sampel. Data diperoleh dari tes literasi kimia, kemudian dianalisis menggunkan model Rasch. Hasil penelitian menunjukkan pemetaan level literasi kimia peserta didik kelas XI MIPA di SMAN 14 Padang pada materi koloid diketahui terdapat 23% peserta didik berada pada level scientific illiteracy, sebanyak 23% peserta didik berada pada level nominal scientific literacy, sebanyak 30% peserta didik di level functional scientific literacy, sebanyak 21% peserta didik di level conceptual scientific literacy, dan sebanyak 4 % peserta didik yang berada pada level multi-dimensional scientific literacy. Analisis Rasch menunjukkan 98% peserta didik memiliki nilai measure negatif dengan rata-rata nilai measure adalah -0,66 logit. Hal ini mengindikasikan bahwa kemampuan literasi kimia peserta didik pada materi koloid dapat dikatakan pada kategori rendah.