Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh fundamental terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif kuantitatif. Penelitian ini menggunakan data sekunder yang diperoleh dari annual report dari masing-masing perusahaan yang menjadi sampel penelitian. Metode pengambilan sampel menggunakan teknik purposive sampling. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara simultan ROA (Return On Asset), ROE (Return On Equity), EPS (Earning Per Share), DER (Debt to Earning Ratio), PBV (Price Book Value), dan PER (Price Earning Ratio) berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI periode 2018-2020. Secara parsial menunjukkan bahwa ROA (Return On Asset) tidak berpengaruh signifikan terhadap harga saham, ROE (Return On Equity) berpengaruh negatif terhadap harga saham, EPS (Earning Per Share) berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham, DER (Debt to Equity Ratio) berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham, PBV (Price Book Value) berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham dan PER (Price Earnings Ratio) berpengaruh secara signifikan terhadap harga saham pada perusahaan manufaktur yang terdaftar di BEI pada periode 2018-2020.