Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

AUDIT TATA KELOLA TI SISTEM BUKU TAMU DIGITAL KANTOR CAMAT BUKITRAYA PEKANBARU MENGGUNAKAN COBIT 2019 Rissa, Mutiara Zahira; Fizhara Syaharani; Megawati
Jurnal Rekayasa Sistem Informasi dan Teknologi Vol. 2 No. 4 (2025): Mei
Publisher : Yayasan Nuraini Ibrahim Mandiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.70248/jrsit.v2i4.2297

Abstract

Audit tata kelola teknologi informasi (TI) menjadi langkah penting untuk memastikan efektivitas, efisiensi, dan keamanan sistem informasi yang digunakan oleh instansi pemerintah. Penelitian ini bertujuan untuk mengevaluasi tingkat kapabilitas (capability level) tata kelola TI pada sistem Buku Tamu Digital di Kantor Camat Bukitraya Pekanbaru menggunakan framework COBIT 2019. Domain yang digunakan dalam penelitian ini adalah BAI05 (Managed Organizational Change) dan DSS05 (Managed Security Services). Metode penelitian yang digunakan adalah metode kuantitatif dengan pengumpulan data meliputi observasi, wawancara, dan penyebaran kuesioner kepada staf terkait. Hasil penilaian capability level menunjukkan bahwa kedua domain tersebut telah mencapai Level 5 (Optimizing Process) dengan skor penilaian Fully Achieved di seluruh level. Hasil ini menunjukkan bahwa Kantor Camat Bukitraya sudah menjalankan tata kelola TI dengan baik dan terus berlanjut, serta bisa menjadi dasar untuk terus memperbaiki pelayanan kepada masyarakat lewat pemanfaatan teknologi yang aman dan tertata.