Rosa Nur Anisa
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Analisis Pembelajaran "Tari Hayu Batur" untuk Meningkatkan Kecerdasan Kinestetik Anak Usia Dini: Peningkatan kecerdasan kinestetik Melalui Pembelajaran "Tari Hayu Batur" Rosa Nur Anisa; Mulyadi, Sima; Giyartini, Rosarina
Tunas Siliwangi Vol 10 No 1 (2024): VOL 10 N0 1, APRIL 2024
Publisher : IKIP Siliwangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.22460/ts.v10i1.4042

Abstract

Penelitian ini dilakukan karena pentingnya mengembangkan kecerdasan kinestetik sejak dini. Kecerdasan kinestetik merupakan salah satu jenis kecerdasan yang paling menonjol dibandingkan dengan jenis kecerdasan lainnya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif. Metode yang digunakan untuk mengumpulkan data dalam penelitian ini meliputi observasi dan wawancara. Berdasarkan hasil observasi dan wawancara di TK Artanita Al-Khoeriyah Kota Tasikmalaya, dalam pembelajaran tari Hayu Batur ternyata mampu memberikan perubahan pada anak terutama pada aspek perkembangan fisik motoriknya. Anak dengan berbagai kesulitan dapat diatasi melalui pembelajaran seni tari hayu batur agar anak mampu menggerakkan seluruh atau sebagian tubuhnya terutama dalam mengkoordinasikan gerakan antara kepala, kaki dan tangan secara lincah dan luwes. Dalam analisis data kualitatif, terdapat tiga tahapan utama yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan atau verifikasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pembelajaran tari Hayu Batur berpotensi menjadi sarana untuk meningkatkan perkembangan kecerdasan kinestetik pada anak secara optimal, demikian kesimpulan yang ditarik oleh peneliti.