Iriani, Oktarina
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Edukasi Menggunakan Video Terhadap Minat Wanita Usia Subur (WUS) Melakukan IVA Test di Puskesmas Padasuka Bandung Iriani, Oktarina; Rosita; Harwiningsih
Jurnal Pengabdian Masyarakat Disiplin Ilmu Vol. 3 No. 1 (2025): Jurnal Pengabdian Masyarakat Multi Disiplin ILmu Januari 2025
Publisher : Yayasan Cita Cendikiawan Al Kharizmi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47709/jpmasdi.v3i1.5600

Abstract

Latar belakang: Jumlah penderita kanker di dunia pada tahun 2020 mencapai 19,3 juta kasus dengan angka kematian sampai 10 juta jiwa. Kasus penyakit kanker bertambah setiap tahun dan biaya yang ditanggung untuk pengobatan kanker semakin besar sehingga perlu adanya tindakan pencegahan penyakit kanker salah satunya melalui pemeriksaan IVA. Mengingat betapa pentingnya pemeriksaan IVA untuk mendeteksi dini untuk kanker serviks dalam upaya menurunkan insiden dan kematian akibat kanker serviks. Salah satu upaya untuk meningkatkan pengetahuan dan minat masyarakat yaitu dengan menggunakan pendidikan kesehatan. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh pendidikan kesehatan tentang kanker serviks terhadap minat wanita usia subur mengikuti IVA test di kelurahan Padasuka kota Bandung. Metode pengabdian: Metode yang digunakan dalam pengabdian masyarakat ini adalah dengan metode pemberian edukasi menggunakan video lalu dilanjutkan dengan tanya jawab tentang IVA Test. Setelah pemutaran video dan tanya jawab diberikan kuisioner mengenai minat melakukan IVA Test. Hasil pengabdian: Setelah diberikan edukasi dengan video hasilnya adanya perbedaan yang signifikan minat pemeriksaan IVA sebelum diberikan edukasi. Kesimpulan: Bagi WUS diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan minat melakukan pemeriksaan IVA test sebagai salah satu upaya dalam pencegahan dan skrining kanker serviks. Kata kunci: Kanker serviks, pemeriksaan IVA, pendidikan kesehatan, minat