Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

Rancang Bangun Vertical Firetube Boiler Skala Kecil Dengan Menggunakan Kompor LPG Sebagai Alat Edukasi Divaldo S, Genta; Ayodha A, Tri; F, Nurwulan
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pendidikan adalah aspek krusial dalamkehidupan manusia yang memungkinkan individu untukmemperoleh pengetahuan melalui jalur formal maupunnonformal. Salah satu metode pembelajaran yang efektif adalahmetode demonstrasi, di mana proses-proses dalam sistem nyataatau alat edukasi dapat ditunjukkan secara langsung. SiklusRankine, sebagai siklus dasar dalam termodinamika, banyakdigunakan dalam pembangkit listrik tenaga uap dan terdiri dariempat komponen utama: pompa, boiler, turbin, dan kondensor.Pembahasan tentang Siklus Rankine sudah banyak dipelajari diTelkom University dalam mata kuliah seperti Termodinamikadan Analisis Termal. Namun, alat edukasi yang dapatmemvisualisasikan siklus ini secara nyata belum tersedia.Penelitian ini merancang alat edukasi berbasis boiler vertikalfiretube yang dapat menghasilkan uap superheated dengansuhu keluaran maksimum 582,4°C dan tekanan kerjamaksimum 1,69 bar. Alat ini bertujuan untuk membantumahasiswa S1 Teknik Fisika Telkom University memahamiSiklus Rankine secara lebih konkret. Dengan perancangan ini,diharapkan dapat membuka peluang untuk pengembangan alatedukasi siklus Rankine yang lebih komprehensif di masamendatang.Kata kunci— Siklus Rankine, LPG, Superheater
Rancang Bangun Vertical Firetube Boiler Skala Kecil Dengan Menggunakan Kompor Lpg Sebagai Alat Edukasi Rabbani, Lucky Husni; Ayodha A, Tri; F, Nurwulan
eProceedings of Engineering Vol. 12 No. 3 (2025): Juni 2025
Publisher : eProceedings of Engineering

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Siklus Rankine merupakan prinsip dasar yang banyak diterapkan dalam Pembangkit Listrik Tenaga Uap (PLTU) dan dipelajari di berbagai mata kuliah S1 Teknik Fisika Telkom University. Namun, alat peraga edukasi yang membahas materi tersebut belum tersedia. Percobaan boiler skala kecil ini bertujuan untuk membantu menyediakan alat edukasi terkait siklus Rankine. Rancang bangun boiler ini melibatkan tiga tahap utama: desain, perancangan, dan pengujian. Desain dilakukan dengan mempertimbangkan aspek teknis berdasarkan standar ASME Section IV dengan memperhitungkan ketebalan plat boiler, firetube, dan tubesheet. Material yang digunakan adalah plat SS400 dan seamless carbon steel ASTM A106 Grade B. Proses pembuatan mencakup pemotongan dengan CNC plasma cutting, pembentukan dengan roll bending, serta pengelasan menggunakan metode Shielded Metal Arc Welding (SMAW). Pengujian dilakukan untuk mengevaluasi efisiensi boiler dengan direct method yang membandingkan energi kalor masukan dengan energi kalor keluaran. Hasil pengujian menunjukkan bahwa penggunaan superheater berpengaruh terhadap kapasitas boiler dan produksi uap. Dengan variasi bukaan gas, efisiensi boiler yang diperoleh berkisar dalam rentang 46,67-55,48%. Rancang bangun boiler ini dikembangkan sebagai langkah awal dalam penyediaan alat edukasi siklus RankineKata kunci: Siklus Rankine, Boiler, Kalor, Tekanan, Temperatur.