Sukmasary, Fanny
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh teknik relaksasi nafas dalam terhadap nyeri ibu hamil menjelang persalinan Sukmasary, Fanny
Jurnal Asuhan Kebidanan Vol 5 No 02 (2025): Journal of Midwifery Care
Publisher : Lembaga Penelitian Sekolah Tinggi Ilmu Kesehatan Kuningan Garawangi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34305/jmc.v5i02.1642

Abstract

Latar Belakang: Rasa nyeri yang muncul saat proses persalinan membuat banyak ibu memilih cara tercepat dan termudah untuk meredakannya. Salah satu upaya untuk menurunkan tingkat nyeri pada ibu hamil adalah dengan menerapkan teknik relaksasi nafas dalam. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui pengaruh teknik relaksasi nafas dalam terhadap nyeri ibu hamil menjelang persalinan di Kelurahan Gunung Puyuh Wilayah Kerja UPTD Puskesmas Cipelang Kota Sukabumi.Metode: Jenis penelitian menggunakan quasi experiment dengan pre-test and post-test control group design. Populasi adalah selurh ibu hamil yang mengalami nyeri dengan sampel 34 orang terbagi kedalam kelompok kontrol dan intervensi dengan menggunakan purposive sampling. Alat ukur yang digunakan pada variabel nyeri adalah instrumen baku mcgill scale. Analisa data menggunakan wilcoxon signed rank test dan uji Mann-Whitney.Hasil: Hasil penelitian menunjukkan terdapat perbedaan tingkat nyeri pada kelompok intervensi (p = 0,002), tidak terdapat perbedaan tingkat nyeri pada kelompok kontrol (p = 0,157), terdapat perbedaan tingkat nyeri pada kelompok kontrol dan kelompok intervensi (p = 0,005).Kesimpulan: Teknik relaksasi nafas dalam efektif dalam menurunkan nyeri ibu hamil menjelang persalinan. Disarankan agar teknik relaksasi nafas dalam menjadi alternatif dalam menangani nyeri pada ibu hamil menjelang persalinan.