Abstrak - Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu ) merupakan kesehatan dasar yang menjadi bagian dari program pemerintah dalam mendukung upaya kesehatan berbasis masyarakat (UKBM). Posyandu diinisiasi, dikelola, dan dilaksanakan oleh masyarakat untuk kepentingan bersama yang untuk mengurangi angka kematian ibu dan angka kematian bayi di Indonesia. Permasalahan yang dihadapi dalam pelaksanaan Posyandu di Kabupaten Brebes mencakup tantangan dalam mengelompokkan strata Posyandu berdasarkan kualitas layanan yang diberikan. Pengelompokan yang kurang tepat dapat menyebabkan evaluasi dan prioritas peningkatan layanan tidak efektif, sehingga mempengaruhi keberhasilan program kesehatan masyarakat. Oleh karena itu, dibutuhkan solusi berbasis data untuk menghasilkan klasifikasi strata Posyandu yang akurat dalam membantu pengambilan keputusan. Penelitian ini mengusulkan implementasi metode K- Nearest Neighbor (K-NN) dalam menentukan klasifikasi strata Posyandu di Kabupaten Brebes. K-NN dipilih karena kemampuannya dalam menangani data numerik dan menghasilkan prediksi yang presisi. Data yang digunakan dalam penelitian ini diambil dari buku profil Posyandu tiap kecamatan di Kabupaten Brebes dalam kurun waktu 2021 - 2024. Pengukuran kinerja yang digunakan meliputi: akurasi, presisi, recall, dan f1-score. Berdasarkan hasil pengujian, klasifikasi strata Posyandu menggunakan metode K-Nearest Neighbor menunjukkan akurasi, presisi, racall, f1-score secara beturutan yaitu 100%, 100%, 100%, dan 100%, pada pengujian dengan nilai K = 9 dengan rasio perbandingan 80% : 20% Hasil penelitian ini membuktikan bahwa metode K-Nearest Neighbor dapat ditetapkan secara efektif untuk klasifikasi strata Posyandu .Dengan demikian , penelitian ini mendukung peningkatan kualitas layanan dan keberhasilan program kesehatan masyarakat di Kabupaten Brebes .