Aprilia, Charisa Sava
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan Kepuasan Kerja dengan Komitmen Organisasi Pada Anggota Polres Pekalongan Aprilia, Charisa Sava; Oktaviansyah, Achmad Dwityatno
Jurnal Psikologi Karakter Vol. 5 No. 1 (2025): Jurnal Psikologi Karakter, Juni 2025
Publisher : Program Studi Psikologi Universitas Bosowa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.56326/jpk.v5i1.3940

Abstract

Keberlanjutan operasional suatu organisasi sangat bergantung pada kontribusi yang diberikan oleh sumber daya manusia (SDM). Oleh karena itu, perawatan dan pemeliharaan yang baik terhadap SDM di dalam organisasi menjadi suatu keharusan. Kepuasan kerja merupakan kondisi emosional positif yang dialami oleh pegawai terhadap pekerjaannya. Sementara itu, komitmen organisasi merupakan ikatan psikologis anggota dengan organisasi ditandai oleh keyakinan dan penerimaan yang kuat terhadap tujuan dan nilai-nilai organisasi. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan kepuasan kerja dengan komitmen organisasi anggota Polres Pekalongan. Lokasi penelitian ini dilakukan di Jl. Rinjani No. 1 Kecamatan Kajen Kabupaten Pekalongan Jawa Tengah. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh anggota Polres Pekalongan yaitu 546. Subjek penelitian berjumlah 214. Metode yang digunakan kuantitatif serta pengumpulan data dengan kuesioner melalui google form. Analisis data dilakukan menggunakan SPSS 24. Hasil dari analisis data ini menunjukkan bahwa terdapat hubungan positif dan signifikan antara tingkat kepuasan kerja dan komitmen organisasi di Polres Pekalongan.