Amelia, Ismi
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI CUSTOMER RELATIONSHIP MANAGEMENT BERBASIS WEBSITE PADA PT. BUMI TEKNO INDONESIA PERWAKILAN KOTA TEGAL Amelia, Ismi; Widyatmojo, Galih
JATI (Jurnal Mahasiswa Teknik Informatika) Vol. 9 No. 3 (2025): JATI Vol. 9 No. 3
Publisher : Institut Teknologi Nasional Malang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36040/jati.v9i3.13356

Abstract

PT. Bumi Tekno Indonesia adalah perusahaan kreatif yang bergerak di bidang teknologi informasi, dengan fokus menyediakan solusi inovatif untuk berbagai kebutuhan pelanggan. PT. Bumi Tekno Indonesia Perwakilan Tegal memahami betapa pentingnya Customer Relationship Management (CRM) dalam strategi bisnis mereka untuk meningkatkan kepuasan dan mempertahankan loyalitas pelanggan. Namun, pengelolaan data di perusahaan ini masih menghadapi tantangan, terutama dalam menangani keluhan pelanggan yang dilakukan secara manual. Proses manual ini sering kali mengakibatkan tidak efisien waktu dan tenaga. Penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem Customer Relationship Management berbasis website guna meningkatkan efektivitas pengelolaan pelanggan. Metode yang digunakan meliputi observasi langsung ke perusahaan, wawancara dengan pegawai perusahaan, dan studi pustaka untuk mengidentifikasi kebutuhan sistem. Analisis dan perancangan sistem dilakukan menggunakan Unified Modeling Language (UML), yang mencakup use case diagram, activity diagram, sequence diagram, dan class diagram. Hasil penelitian menunjukkan bahwa sistem CRM berbasis web yang dirancang diharapakan mempermudah pelanggan dalam menyampaikan keluhan, mengakses layanan, dan menerima notifikasi secara online, sehingga meningkatkan efisiensi waktu. Sistem ini dirancang dengan Framework Laravel dan MySQL untuk mendukung skalabilitas dan kemudahan pengembangan.