Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Kesulitan Siswa Kelas II dalam Pemecahan Masalah Matematis Materi Penjumlahan Pengurangan Humam, Nasikhul; Putri, Arzella Devi Ristia; Ramadhani, Naila Azzahra; Ermawati, Diana
RIGGS: Journal of Artificial Intelligence and Digital Business Vol. 4 No. 2 (2025): Mei - Juli
Publisher : Prodi Bisnis Digital Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/riggs.v4i2.1180

Abstract

Penelitian ini bertujuan menganalisis kesulitan siswa kelas II SD dalam memecahkan masalah matematis pada materi penjumlahan dan pengurangan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui observasi, wawancara, dan dokumentasi terhadap tiga siswa yang dipilih menggunakan teknik purposive berdasarkan variasi kemampuan akademik, dan dikategorikan dalam tingkat kesulitan rendah, sedang, dan tinggi. Teknik analisis data dilakukan dengan model Miles dan Huberman, yang meliputi reduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa siswa dengan kesulitan rendah mampu menyelesaikan soal secara lengkap namun kurang teliti, siswa dengan kesulitan sedang memahami soal tetapi mengalami hambatan pada tahap pelaksanaan dan evaluasi, sementara siswa dengan kesulitan tinggi mengalami hambatan hampir pada seluruh tahap pemecahan masalah menurut Polya. Kesulitan dipengaruhi oleh faktor internal seperti motivasi dan kemampuan logis, serta faktor eksternal seperti bimbingan orang tua, metode, media, dan lingkungan belajar