This Author published in this journals
All Journal Jurnal Marine Inside
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Evaluasi kelayakan fasilitas di PPN Palabuhanratu: Tinjauan terhadap dukungan infrastruktur bagi sistem logistik ikan nasional Gilar, Raqian; Farizhi, Azwin Jahid Al; Amelia, Aura Suci; Nazar, Alifa Fatimatun; Raihan, Bangbang; Desipa, Nova; Efendi, Maruf
Journal Marine Inside Vol. 7 No. 2 (2025)
Publisher : Politeknik Pelayaran Banten

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.62391/ejmi.v7i2.131

Abstract

Ketersediaan fasilitas pelabuhan perikanan yang memadai menjadi faktor penting dalam mendukung Sistem Logistik Ikan Nasional (SLIN), khususnya dalam menjamin kelancaran aktivitas perikanan tangkap, distribusi hasil tangkapan, dan peningkatan kesejahteraan masyarakat pesisir. Pelabuhan Perikanan Nusantara (PPN) Palabuhanratu di Kabupaten Sukabumi, Jawa Barat, berperan sebagai simpul distribusi penting di wilayah selatan Pulau Jawa. Penelitian ini bertujuan mengevaluasi kelayakan fasilitas pelabuhan dalam rangka mendukung efektivitas SLIN dengan menggunakan metode kualitatif deskriptif. Data dikumpulkan melalui observasi non-partisipatif, dokumentasi lapangan, dan kajian data sekunder, dengan informan yang dipilih secara purposif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa fasilitas inti seperti dermaga, kolam pelabuhan, kantor syahbandar, TPI, cold storage, dan SPBUN umumnya sudah berfungsi dengan baik. Namun, terdapat beberapa kendala seperti kapasitas infrastruktur yang terbatas, belum optimalnya pemanfaatan layanan digital, dan lemahnya koordinasi antarunit kerja. Oleh karena itu, direkomendasikan adanya peningkatan kapasitas infrastruktur dan penguatan tata kelola pelabuhan agar PPN Palabuhanratu dapat memberikan kontribusi maksimal terhadap sistem logistik perikanan nasional yang efisien, berkelanjutan, dan responsif terhadap kebutuhan industri perikanan.