Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka

Strategi Efektif Dalam Merencanakan Dan Mengatur Konten Dengan Menggunakan Content Pillar Dan Content Calendar Pada SMAN 1 Lebak Wangi Diana, Merlin; Kanim, Kanim
Jurnal Pengabdian Masyarakat Bhinneka Vol. 3 No. 4 (2025): Bulan Juli
Publisher : Bhinneka Publishing

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.58266/jpmb.v3i4.267

Abstract

SMAN 1 Lebak Wangi merupakan salah satu institusi Pendidikan, sebagai salah satu sekolah mereka memiliki peran dalam memberikan informasi mengenai berbagai program, kegiatan, dan prestasi sekolah baik kepada para siswa, maupun masyarakat luas. Namun, saat ini pengelolaan konten milik SMAN 1 Lebak Wangi belum terstruktur dengan baik. Seperti kurangnya konsistensi dalam publikasi konten, Ketidakjelasan pembahasan dalam membuat konten, pemilihan topik yang kurang relevan atau berulang. Berdasarkan masalah tersebut, penulis membuat penulisan ini yang bertujuan untuk menganalisa strategi yang efektif dalam merencanakan dan mengatur konten media sosial dengan menggunakan content pillar dan content calendar. Penulisan ini menggunakan metode deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus yang fokus pada pengelolaan konten media sosial pada sekolah tersebut. Pengumpulan data dilakukan menggunakan kuesioner untuk mengetahui pemahaman siswa dan guru mengenai content pillar dan content calender dalam mengelola media sosial, Hasil penelitian menemukan bahwa penggunaan content pillar membantu tim media sosial untuk menetapkan tema-tema yang relevan dengan visi misi sekolah, Sedangkan Content Calendar berguna untuk memastikan konsistensi dan efisiensi dalam publikasi konten. Berdasarkan hasil penulisan yang didapatkan, SMAN 1 Lebak Wangi perlu meningkatkan pelatihan untuk pengelolaan media sosial dengan menggunakan content pillar serta content calendar untuk membantu strategi pengelolaan konten agar lebih terstruktur dan efisien.