This Author published in this journals
All Journal IPSSJ
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH SANKSI PAJAK, KUALITAS PELAYANAN PAJAK, DAN SISTEM E-SAMSAT TERHADAP KEPATUHAN WAJIB PAJAK KENDARAAN BERMOTOR WILAYAH JAKARTA TIMUR Adinda Dwi Anugerah, Tettet Fitrijanti
Integrative Perspectives of Social and Science Journal Vol. 2 No. 03 Juli (2025): Integrative Perspectives of Social and Science Journal
Publisher : PT Wahana Global Education

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh sanksi pajak, kualitas pelayanan pajak, dan sistem E-Samsat terhadap kepatuhan wajib pajak kendaraan bermotor di wilayah Jakarta Timur. Penurunan tingkat kepatuhan pajak kendaraan bermotor dari tahun ke tahun menjadi perhatian penting, terutama di tengah upaya digitalisasi pelayanan dan peningkatan penegakan aturan oleh pemerintah. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif dengan metode survei melalui penyebaran kuesioner kepada 100 responden yang merupakan wajib pajak kendaraan bermotor di Jakarta Timur. Data dianalisis menggunakan regresi linier berganda dengan bantuan software SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial maupun simultan, sanksi pajak, kualitas pelayanan pajak, dan sistem E-Samsat berpengaruh positif terhadap kepatuhan wajib pajak. Namun, temuan dari pertanyaan terbuka menunjukkan bahwa masih terdapat kendala dalam praktik, seperti kurangnya sosialisasi, keterbatasan literasi digital, dan faktor ekonomi. Penelitian ini diharapkan dapat menjadi masukan bagi pemerintah dalam merumuskan strategi peningkatan kepatuhan pajak yang lebih menyeluruh dan berbasis kondisi nyata di lapangan.