This Author published in this journals
All Journal CJPP
Lathifatunnisa, Salsabila
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Hubungan antara Budaya Organisasi dengan Organizational Citizenship Behavior pada Guru di Yayasan X Lathifatunnisa, Salsabila; Izzati, Umi Anugerah
Character Jurnal Penelitian Psikologi Vol. 12 No. 01 (2025): Character Jurnal Penelitian Psikologi
Publisher : Universitas Negeri Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26740/cjpp.v12n01.p404-416

Abstract

Guru merupakan sumber daya yang penting dalam pendidikan yang bertugas lebih dari pengajar di dalam kelas, namun juga dituntut memiliki kepedulian tinggi untuk menjalankan tugas di luar tanggung jawab formal. Perilaku ekstra tersebut dikenal sebagai organizational citizenship behavior dan penting untuk ditingkatkan dalam lingkungan pendidikan. Organizational citizenship behavior dapat dipengaruhi oleh beberapa faktor, budaya organisasi menjadi salah satu faktor yang berpengaruh dapat diterapkan di institusi pendidikan.  Tujuan dalam penelitian ini ialah menelaah hubungan antara budaya organisasi dan organizational citizenship behavior (OCB) pada guru di Yayasan X. Penelitian ini mengadopsi pendekatan kuantitatif dengan desain korelasional, melibatkan seluruh populasi sebanyak 126 guru sebagai responden melalui teknik sampling jenuh. Pengumpulan data menggunakan instrumen skala psikologi yang dikembangkan berdasarkan teori Organ (1988) untuk variabel organizational citizenship behavior dan teori Robbins & Judge (2017) untuk budaya organisasi. Analisis data dengan uji korelasi Pearson Product Moment mengungkap koefisien korelasi sebesar 0,762 (p=0,000 < 0,05), menunjukkan hubungan positif yang signifikan dan kuat antara kedua variabel. Temuan ini mengkonfirmasi adanya hubungan antara budaya organisasi dengan organizational citizenship behavior pada kalangan guru di Yayasan X. Kesimpulan dalam penelitian ialah terdapat hubungan yang signifikan anatra budaya organisasi dengan organizational citizenship behavior pada guru di Yayasan X. Abstract Teachers serve as vital educational resources whose responsibilities extend beyond classroom instruction, requiring high commitment to extra-role behaviors. These voluntary actions, known as organizational citizenship behavior (OCB), are particularly crucial for enhancement in educational settings. Among various influencing factors, organizational culture emerges as a significant determinant applicable to educational institutions. This study examines the correlation between organizational culture and organizational citizenship behavior among teachers at Foundation X. Employing a quantitative correlational design, the research implemented saturated sampling of all 126 teacher populations. Data collection utilized psychological scales developed from Organ's (1988) theory for OCB measurement and Robbins & Judge's (2017) framework for organizational culture assessment. Pearson Product Moment correlation analysis revealed a significant positive relationship (r=0.762, p<0.001), strongly indicating organizational culture's substantial association with organizational citizenship behavior manifestations. The findings confirm a statistically significant relationship between organizational culture and teachers' organizational citizenship behavior at Foundation X.