Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Kelekatan Teman Sebaya dan Religiusitas Terhadap Regulasi Emosi Remaja Dengan Orang Tua Tunggal Bulan, Yosinta S.; Amseke, Fredericksen Victoranto
Journal of Psychology Humanlight Vol. 6 No. 1 (2025): Juni
Publisher : Psikologi Kristen IAKN MANADO

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Regulasi emosi pada remaja dengan orang tua tunggal menjadi hal penting sebagai kemampuan remaja untuk mengatur emosi secara positif dengan menjalin kelekatan teman sebaya dan religiusitas dengan Tuhan dalam meraih kesuksesan hidup. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kelekatan teman sebaya dan religiusitas terhadap regulasi emosi remaja dengan orang tua tunggal. Metode dalam penelitian ini adalah metode penelitian kuantitatif dengan sampel populasi berjumlah 50 remaja yang berusia 12 – 18 tahun di SMA Negeri 7 Kota Kupang. Teknik pengumpulan data menggunakan skala kelekatan teman sebaya, religiusitas dan skala regulasi emosi remaja. Teknik analisis data adalah regresi linear berganda. Hasil penelitian ini menemukan kelekatan teman sebaya dan religiusitas terhadap regulasi emosi remaja dengan orang tua tunggal dengan nilai R Square sebesar 57,3%. Kelekatan teman sebaya berpengaruh sebesar 38,4% dan religiusitas berpengaruh sebesar 18,6% terhadap regulasi emosi remaja dengan orang tua tunggal. Diharapkan remaja menjalin kelekatan teman sebaya yang positif dan memiliki religiusitas dengan Tuhan sehingga remaja dapat meregulasi emosi yang baik untuk meraih potensi diri dan kesuksesan hidup di masa depan. Kata Kunci: kelekatan teman sebaya, religiusitas, regulasi emosi, remaja.