Lia, Adelia Del
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

ANALISIS NILAI MORAL DALAM FILM "SIKSA KUBUR" Lia, Adelia Del; Artieka, Lusyana
Journal Educational of Indonesia Language Vol 6, No 1 (2025): JEIL: Jurnal Educational of Indonesian language publishes
Publisher : Universitas Muhammadiyah Lampung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36269/jeil.v6i1.3488

Abstract

Film tidak hanya berfungsi sebagai hiburan, tetapi juga sebagai media untuk menyampaikan pesan moral yang mendalam dan relevan dengan kehidupan sehari-hari. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis nilai moral yang terkandung dalam film Siksa Kubur (2024), sebuah karya horor dari Joko Anwar yang mengangkat tema kehidupan setelah kematian, dosa, dan penebusan. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif deskriptif dengan teknik dokumentasi, melibatkan pengamatan terhadap adegan dan dialog yang dianalisis secara mendalam untuk mengidentifikasi nilai-nilai moral. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai keimanan dan spiritualitas menjadi tema yang paling dominan dengan tujuh kemunculan, menggarisbawahi pentingnya hubungan manusia dengan Tuhan. Selain itu, nilai keluarga yang menekankan cinta, tanggung jawab, dan keharmonisan antaranggota keluarga muncul sebanyak enam kali. Nilai lain seperti kejujuran, kepedulian terhadap sesama, kesetaraan, dan keteguhan juga ditemukan, meskipun dengan frekuensi lebih rendah. Melalui elemen- elemen cerita yang menyentuh berbagai aspek moralitas, film ini berhasil menjadi media refleksi yang mengajak penontonnya untuk merenungkan nilai-nilai spiritual dan moral dalam kehidupan, sekaligus memberikan wawasan tentang bagaimana media populer dapat menjadi sarana edukatif yang efektif.