Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Implementasi Relaksasi Otot Progresif Terhadap Penurunan Tingkat Kecemasan Pasien Pre Sectio Caesarea Alifiani, Azizah Putri; Sukmaningtyas, Wilis; Utami, Tin
Jurnal Pengabdian Masyarakat - PIMAS Vol. 4 No. 3 (2025): Agustus
Publisher : LPPM Universitas Harapan Bangsa Purwokerto

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35960/pimas.v4i3.1860

Abstract

Sectio caesarea semakin banyak dilakukan di negara berkembang, berdasarkan data Kemenkes RI 2019, persentase persalinan dengan SC di Provinsi Jawa Tengah mencapai 17,1%.Tingginya tingkat kecemasan adalah salah satu tantangan utama yang dihadapi pasien selama menjalani operasi, karena dapat memengaruhi proses persalinan serta kondisi fisik dan mental baik ibu maupun janin. Terapi relaksasi otot progresif terbukti berhasil mengurangi kecemasan pasien sebelum operasi dengan cara merilekskan ketegangan otot dan meningkatkan produksi hormon endorfin. Tujuan dari PkM ini adalah mengimplementasikan relaksasi otot progresif pada pasien pre sectio caesarea dengan anestesi spinal untuk menurunkan tingkat kecemasan. Metode yang diterapkan dalam kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini dengan mengimplementasikan relaksasi otot progresif selama 10 menit pada 30 peserta dengan menggunakan instrument kecemasan APAIS. Hasil kegiatan ini menunjukkan sebelum pelaksanaan relaksasi otot progresif terdeteksi adanya kecemasan ringan pada 8 peserta (26,7%) dan kecemasan sedang pada 22 peserta (73,3%). Setelah dilakukannya implementasi, mayoritas peserta mengalami tingkat kecemasan ringan dengan jumlah 25 peserta (83,3%) dan kecemasan sedang sebanyak 5 peserta (16,7%). Pengurangan kecemasan peserta melalui relaksasi otot progresif tercatat sebesar 49,1%, dan setelah implementasi, hasilnya mencapai 32%, dengan selisih sebesar 17,1%.   Kata kunci : kecemasan pre operasi, relaksasi otot progresif, sectio caesarea