Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH STRES KERJA DAN LINGKUNGAN KERJA TERHADAP  KINERJA KARYAWAN PADA PT. VISALUX ELEKTRINDO TANGERANG Lesia Monika Damanik; M. Anton Nurhidayat
Jurnal Intelek Insan Cendikia Vol. 2 No. 8 (2025): AGUSTUS 2025
Publisher : PT. Intelek Cendikiawan Nusantara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh stres kerja terhadap kinerja karyawan pada  PT.Visalux Elektrindo Tangerang,  untuk megetahui pengaruh lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Visalux Elektrindo Tangerang dan untuk mengetahui pengaruh stres kerja dan lingkungan kerja terhadap kinerja karyawan pada PT. Visalux Elektrindo Tangerang. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif. Adapun teknik sampling yaitu menggunakan sampel jenuh dengan jumlah populasi sebanyak 56 orang karyawan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Stres Kerja (X1) berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y) dengan memperoleh persamaan regresi  Ŷ = 15.893 +0, 695 X1. Lingkungan Kerja (X2) berpengaruh terhadap kinerja karyawan (Y) dengan memperoleh persamaan regresi  Ŷ = 9.350 +0, 800 X2.  Serta Stres Kerja (X1) dan Lingkungan Kerja (X2) berpengaruh secara positif dan signifikan terhadap kinerja karyawan (Y) dengan diperoleh persamaan regresi Ŷ = 7.172 +0, 172 X1 + 0.694 X2.  Sedangkan nilai korelasi atau tingkat pengaruh antara variabel bebas dan varaibel terikat diperoleh 0, 902 yang artinya memiliki pengaruh yang sangat kuat. Nilai determinasi atau kontribusi pengaruh Stres Kerja dan Lingkungan Kerja secara simultan sebesar 0, 814 atau sebesar 81, 4 % sedangkan sisanya sebesar 18, 6 % dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti. Pengujian hipotesis  Fhitung> Ftabel (116, 140> 3.172) dan nilai signifikansinya <0, 05 (0, 000<0, 05). Dengan demikian terdapat pengaruh positif dan signifikan secara simultan anatara Stres Kerja dan Lingkungan Kerja terhadap kinerja karyawan PT. Visalux Elektrindo Tangerang