Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Perancangan Dan Implementasi Basis Data Berbasis Dokumen Terdistribusi Pada Pengembangan Produk Coofis Verse Di Pt. Arm Solusi Salsa Tiffani Rahmadona; Muhammad Iqbal; Taufik Sulaeman Puspanegara
eProceedings of Applied Science Vol. 10 No. 6 (2024): Desember 2024
Publisher : eProceedings of Applied Science

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

ARM Solusi adalah perusahaan teknologi yang berfokus pada big data, data analitik, kolaborasi, otomatisasi administrasi, aplikasi integrasi, dan API. Mereka mengotomasikan proses administrasi secara paperless melalui produk Collaboration Office Nota Dinas Elektronik (Coofis NDE), yang mengelola tata persuratan secara elektronik. Untuk meningkatkan efisiensi dan skalabilitas, PT. ARM Solusi mengembangkan Coofis NDE menjadi Coofis Verse menggunakan arsitektur microservice. Arsitektur monolithic sebelumnya memiliki keterbatasan dalam skalabilitas, fleksibilitas, dan pemeliharaan. Microservice memecah aplikasi menjadi layanan kecil yang bisa dioperasikan dan dikembangkan secara mandiri. MongoDB, sebagai database berbasis dokumen non-relasional, digunakan untuk menyimpan data dalam format JSON yang fleksibel, cocok untuk lingkungan microservice. Hasil perancangan menunjukkan bahwa arsitektur microservice dan MongoDB meningkatkan efisiensi, skalabilitas, dan fleksibilitas sistem Coofis Verse. Layanan dalam Coofis Verse dapat berkembang independen tanpa terpengaruh perubahan skema data layanan lain. MongoDB mendukung pemulihan otomatis, memastikan ketersediaan dan konsistensi data tinggi dalam lingkungan terdistribusi, menjadikan sistem lebih tangguh dan responsif terhadap kebutuhan pengguna. Kata Kunci - PT. ARM Solusi, Coofis, Microservice, Basis Data Berbasis Dokumen, MongoDB