Septa Abduloh
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Perbandingan IPAQ dan GPAQ dalam Investigasi Aktivitas Fisik Mahasiswa pada Program MBKM Septa Abduloh; Firman Septiadi; Wening Nugraheni
Jurnal Olahraga dan Kesehatan Indonesia Vol 5 No 2 (2025): Jurnal Olahraga dan Kesehatan Indonesia (JOKI)
Publisher : Sekolah Tinggi Olahraga dan Kesehatan Bina Guna

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55081/joki.v5i2.3980

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada saat mengikuti Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Beach 3 di Universitas Muhammadiyah Sorong. Tujuan dari penelitian ini tidak lain untuk mengetahui gambaran tingkat aktivitas fisik Mahasiswa dalam Program Kampus Merdeka Di Sorong dengan menggunakan kuesioner IPAQ dan GPAQ. Jenis penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan populasi berjumlah 367 Mahasiswa dari 207 perguruan tinggi di Indonesia dan jumlah sampel yang diambil 191 Mahasiswa. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah menggunakan angket. Analisis data statistik deskriptif dalam penelitian ini menggunakan Microsoft Excel. Dari analisis data yang dilakukan dengan kuesioner IPAQ adalah 107 Mahasiswa (56%) kategori Tinggi, 75 Mahasiswa (39%) kategori Sedang, 9 Mahasiswa (5%) kategori Rendah. Sedangkan untuk kuesioner GPAQ yakni 139 Mahasiswa (73%) kategori Tinggi, 38 Mahasiswa (20%) kategori Sedang, 14 Mahasiswa (7%) kategori Rendah. Dari data tersebut bisa disimpulkan bahwa aktivitas fisik Mahasiswa dalam mengikuti Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) Beach 3 di Sorong termasuk dalam kategori Tinggi.