Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Keberhasilan Startup Pendidikan: Faktor-faktor yang Mempengaruhi Kesuksesan Dhea, Dedek Dhea Fitriana; Humairah, Intan Humairah; Suhaila, Suhaila; Reihannah, Reihannah; Revi, Revi Safitri
Jurnal Riset Ekonomi dan Bisnis Vol. 18 No. 2 (2025): AGUSTUS
Publisher : Universitas Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26623/jreb.v8i2.12370

Abstract

Tujuan penelitian ini untuk memahami faktor-faktor utama yang mempengaruhi keberhasilan startup pendidikan di Indonesia. Penelitian ini menggunakan metode Systematic Literature Review (SLR) dengan pendekatan PRISMA, yang dilakukan terhadap berbagai artikel ilmiah yang terbit antara tahun 2019 hingga 2025. Hasil penelitian menunjukkan bahwa keberhasilan sebuah startup pendidikan sangat dipengaruhi oleh kemampuan tim pendiri, inovasi teknologi yang mereka gunakan, dan model bisnis yang mereka jalankan secara jelas dan fleksibel. Selain faktor internal tersebut, faktor eksternal seperti dukungan dari ekosistem digital, tren pasar yang sedang berkembang, kerja sama dengan institusi terkait, serta kemampuan dalam menyesuaikan diri dengan aturan dan infrastruktur digital juga sangat penting. Penelitian ini memperlihatkan bahwa keberhasilan tidak hanya bergantung pada inovasi teknologi atau produk yang bagus, tetapi juga pada seberapa baik startup dapat membangun hubungan dengan berbagai pihak dan beradaptasi dengan kondisi yang berubah. Implikasi penelitian diharapkan dapat memberikan gambaran yang jelas bagi para pengusaha edtech, pemangku kepentingan, dan pengambil kebijakan mengenai apa saja yang perlu diperhatikan untuk meningkatkan peluang keberhasilan, sekaligus mendukung pengembangan ekosistem pendidikan berbasis teknologi yang berkelanjutan dan inovatif di Indonesia. Dengan demikian, harapannya studi ini bisa membantu para pelaku di bidang Edtech untuk membuat strategi yang lebih matang dan sesuai kebutuhan pasar serta masyarakat