Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Ilmiah Multidisiplin

Rancang Bangun Media Pembelajaran Interaktif Sistem Pencernaan Manusia Pada Sekolah Dasar Kelas V Menggunakan Adobe Animate Mboeik, Joash Adiel; Nugraha, Febrianta Surya; Turmudi, Hadis
Jurnal Ilmiah Multidisipin Vol. 3 No. 8 (2025): Jurnal Ilmiah Multidisiplin, Agustus 2025
Publisher : Lumbung Pare Cendekia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.60126/jim.v3i8.1196

Abstract

Perancangan Media Pembelajaran Interaktif menggunakan Adobe Animate pada mata pelajaran IPAS sistem pencernaan di SD Kristen Widya Wacana 10 Kartasura. Penelitian ini memiliki tujuan untuk menilai apakah media interaktif yang dibuat efektif untuk membantu proses belajar mengajar di SD Kristen Widya Wacana 10 Kartasura. Penelitian ini memiliki batasan yaitu Media ini hanya dapat di jalankan di komputer atau desktop, kemudian yang tentunya media ini hanya memuat materi sistem pencernaan. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Metode penelitian kuantitatif dan kualitatif, kemudian untuk metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis SWOT dan menggunakan Model Peneltian ADDIE, serta sifat dari penelitian ini deskriptif. Sesuai hasil dari penelitian yang dilakukan penulis, bahwa media pembelajaran interaktif sistem pencernaan cukup efektif untuk meningkatkan pemahaman terbukti dengan pada uji post-test siswa mendapat rata-rata nilai lebih banyak dari pada nilai rata-rata uji pre-test. Penulis juga memberikan angket kepada guru IT untuk menguji kevalidan media serta guru pengampu untuk menguji kevalidan materi, hasilnya untuk kevalidan media mendapat skor 58,33% masuk kedalam kategori cukup valid dan untuk kevalidan materi mendapat skor 64,58% % masuk kedalam kategori valid.