Wijaya, Gede Agus Slamat
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Analisis Penerapan Perhitungan Harga Pokok Produksi Ternak Ayam Petelur Di Desa Tajun, Kabupaten Buleleng Dengan Metode Full Costing Wijaya, Gede Agus Slamat; Purnamawati, I Gusti Ayu
Jurnal Akuntansi Profesi Vol. 16 No. 02 (2025): Jurnal Akuntansi Profesi
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/jap.v16i02.94380

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penentuan harga pokok produksi telur dengan metode konvensional dan metode full costing, serta mengidentifikasi kelebihan dan kelemahan masing-masing metode. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kuantitatif, yang bertujuan untuk meneliti fenomena, kondisi, dan fakta yang ada pada saat penelitian berlangsung serta menyajikannya secara objektif. Data dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan studi dokumentasi.Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode full costing memberikan perhitungan harga pokok produksi yang lebih akurat dibandingkan metode konvensional. Hal ini disebabkan oleh dimasukkannya seluruh komponen biaya, termasuk biaya overhead dan penyusutan, ke dalam perhitungan harga pokok produksi. Sebaliknya, metode konvensional menghasilkan perhitungan yang lebih tinggi karena memasukkan biaya perolehan secara langsung. Perbedaan antara kedua metode ini menghasilkan selisih sebesar Rp 7.663 per tray, dengan total selisih biaya sebesar Rp 351.670.396 untuk produksi selama satu tahun di UD. Kepah Sari. Untuk mengoptimalkan laba, metode full costing lebih direkomendasikan karena memberikan hasil perhitungan yang lebih realistis dan tepat. Kata kunci: telur, harga pokok produksi, Metode full costing