Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

POLA MAKAN DAN TINGKAT STRES TERHADAP RISIKO SINDROM DISPEPSIA PADA REMAJA Putri, Mona Silvia; Pratama, Angga Satria; Mulfianda, Riyan
Jurnal Kesehatan Tambusai Vol. 6 No. 3 (2025): SEPTEMBER 2025
Publisher : Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31004/jkt.v6i3.49071

Abstract

Dispepsia merupakan termasuk penyakit sindrom yang sering ditemukan dikalangan masyarakat khususnya usia remaja. Faktor yang menyebabkan kejadian dispepsia adalah pola makan dan tingkat stres yang berlebihan. Pola makan tidak teratur menjadi fakto predisposisi karena menghasilkan hormon gastrointestinal yang menyebabkan risiko sindrom dispepsia. Kemudian faktor stres dapat mempengaruhi saluran cerna yang mengakibatkan perubahan sekresi asam lambung sehingga mengalami dispepsia. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan pola makan dan tingkat stres terhadap risiko sindrom dispepsia pada remaja. Jenis penelitian deiskriptif koreilasi dengan deisain cross seictional stuidy. Populasi yaitu seluruh anak usia remaja sebanyak 645 orang. Kemudian teiknik peingambilan sampeil proporsional sampling sehingga jumlah sampel sebanyak 87 orang. Instrumen pengumpulan data menggunakan lembar angket. Penelitian ini dilaksanakan di wilayah kerja Puskesmas Ulee kareng Kota Banda Aceh pada tanggal 8 Mei - 3 Juni tahun 2024. Hasil penelitian hubungan pola makan terhadap risiko sindrom dispepsia pada remaja didapatkan p-value = 0,000 (p < 0.05) dan pengaruh tingkat stres terhadap risiko sindrom dispepsia pada remaja didapatkan p-value = 0,000 (p < 0.05). Kesimpulan penelitian ini yaitu ada hubungan pola makan dan tingkat stres terhadap risiko sindrom dispepsia pada remaja. Diharapkan kepada responden agar melakukan pencegahan risiko sindrom dispepsia seperti menjaga pola makan yang baik dan menghindari terjadinya stres yang berlebihan.