Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Peran Kualitas Pelayanan dan Citra Perusahaan dalam Menentukan Kepuasan Pelanggan Toko Swalayan Alfamart Ariyana, I Putu Gede Andri; Susila, Gede Putu Agus Jana
Prospek: Jurnal Manajemen dan Bisnis Vol. 4 No. 3 (2022)
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini memiliki tujuan untuk menguji pengaruh kualitas dan citra perusahaan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, pengaruh kualitas pelayanan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, dan pengaruh citra perusahaan dengan kepuasan pelanggan Alfamart. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dan desain riset yang dipakai yakni desain penelitian kausal. Subjek pada riset ini yakni pelanggan Alfamart dan objek pada riset ini yakni kualitas pelayanan, citra perusahaan dan kepuasan pelanggan. Penentuan sampel pada riset ini memakai teknik purposive sampling, dengan banyaknya sampel yang dipakai yakni 100 responden. Data dikumpulkan dengan memakai metode observasi, kuesioner, dan pencatatan dokumen, serta dianalisis dengan memakai metode analisis regresi linear berganda. Hasil riset memperlihatkan jika kualitas pelayanan dan citra perusahaan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, kualitas pelayanan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart, serta citra perusahaan berdampak positif signifikan dengan kepuasan pelanggan Alfamart.