Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EFFECTIVENESS OF PAPAYA LEAF EXTRACT SPRAY ON THE HEALING OF PERINEAL WOUNDS WHITE RATS Setyaningsih, Erna; Wijayanti, Krisdiana; Susanto, Edy; Runjati, Runjati
Media Penelitian dan Pengembangan Kesehatan Vol. 35 No. 3 (2025): MEDIA PENELITIAN DAN PENGEMBANGAN KESEHATAN
Publisher : Poltekkes Kemenkes Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.34011/jmp2k.v35i3.3020

Abstract

Kejadian robekan perineum pada ibu pasca bersalin mendekati angka 90%. Kondisi luka robekan perineum yang kurang baik dapat menjadi tempat awal terjadinya infeksi. Kejadian infeksi terjadi kisaran antara 0,1%-23,6% pada ibu pascapersalinan. Perawatan luka perineum dapat mencegah infeksi dan mempercepat penyembuhan. Daun pepaya mengandung senyawa flavonoid, saponin, tanin yang dapat mempercepat kesembuhan luka. Tujuan dalam penelitian ini untuk membuktikan efektivitas dari spray ekstrak daun pepaya terhadap kesembuhan luka perineum menurut skor skala REEDA. Penelitian dilaksanakan di laboratorium hewan coba Universitas Muhammadiyah Semarang pada tanggal 6-19 November 2024. Jenis penelitian ini merupakan true experiment dengan metode posttest-only control group design menggunakan teknik simple random sampling. Jumlah sampel 36 tikus betina yang diberi luka insisi  ±1 cm. Kemudian, dibagi menjadi 2 kelompok yaitu kelompok intervensi yang memperoleh spray ekstrak daun pepaya 10% dan perawatan bersih kering 2x/hari selama tujuh hari. Pada kelompok kontrol diberikan perawatan bersih kering 2x/hari selama tujuh hari. Analisis data menggunakan Friedman Test dan Mann Whitney Test. Alat ukur penelitian ini menggunakan skor skala REEDA. Spray ekstrak daun pepaya efektif dalam mempercepat kesembuhan luka perineum pada hari ketujuh (0,00±0,000) dibandingkan kelompok kontrol (0,50±0,514) dengan nilai p-value 0,001. Pemberian spray ekstrak daun pepaya efektif sebagai alternatif pengobatan tradisional berbasis herbal dalam praktik kebidanan untuk mempercepat kesembuhan luka perineum.