Kemampuan komunikasi matematika siswa masih sangat rendah. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh model pembelajaran Two Stay Two Stray terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas XI. Sampel penelitian adalah siswa kelas XI Sains A2 dan A4 yang berjumlah 72 siswa. Metode yang digunakan adalah quasi eksperiment dengan desain penelitian pretest-posttest control group design. Instrumen penelitian berupa lima tes uraian untuk mengukur kemampuan komunikasi matematis. Data dianalisis menggunakan Independent Sample T-Test dengan nilai signifikansi yang diperoleh yaitu 0,000, dari hasil tersebut diketahui bahwa nilai signifikansi 0,000 < 0,05. Adapun nilai effect size sebesar 1,7 yang menunjukkan bahwa terdapat pengaruh model Two Stay Two Stray sebesar 95,5% terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas XI. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh model pembelajaran Two Stay Two Stray terhadap kemampuan komunikasi matematis siswa kelas XI. Students' mathematical communication ability in schools are still very low. This study aims to analyze the effect of the two stay two stray learning model on the mathematical communication ability of grade XI students. The research sample was 72 grade XI A2 and A4 Science students. The method used was a quasi-experimental study with a pretest-posttest control group design. The research instrument was five essay tests to measure mathematical communication ability. The data were analyzed using the Independent Sample T-Test with a significance value of 0,000, from these results it is known that the significance value of 0,000 < 0,05. The effect size value of 1,7 indicates that there is an influence of the Two Stay Two Stray model of 95,5% on the mathematical communication ability of grade XI students. Thus, it can be concluded that there is an influence of the Two Stay Two Stray learning model on the mathematical communication ability of grade XI students.